Find Us On Social Media :

Tak Punya Kaki, Pria Ini Setiap Hari Antar Anaknya ke Sekolah dengan Kursi Roda, Kisahnya Bikin Nangis

By Uda Deddy, Minggu, 2 Juli 2017 | 19:54 WIB

Alejandro dan anaknya

Grid.ID - Pria ini tidak memiliki kaki dan terikat kursi roda selama sisa hidupnya.

Namun, demi membahagiakan sang anak, ia rela melakukan apa saja.

Di negara dunia ketiga seperti Filipina, semuanya cenderung mahal.

Beberapa siswa dan pekerja di kota lebih suka berjalan kaki daripada pergi naik angkutan umum.

(B.aca  Mengerikan, Wanita Ini Nyaris Lumpuh Usai Dikerok dengan Cara Seperti Ini)

Bagi banyak orang tua, mengantarkan anak mereka ke sekolah bisa menjadi sulit, terutama dengan setiap biaya yang menyertainya.

Alejandro, yang selalu berada di kursi roda, ingin anaknya tetap bersekolah.

 

Untuk mengurangi biaya, ia membawa anaknya ke sekolah dengan kursi roda.

Banyak orang memperhatikan ayah dan anak laki-laki ini.

Netizen memuji Alejandro karena menjadi salah satu dari banyak pahlawan tanpa tanda jasa saat ini.

(B.aca Bercerai dan Kawin Lagi karena Suami Lumpuh, yang Dilakukan Wanita Ini Sangat Mengejutkan

Alih-alih tinggal di rumah dan beristirahat, Alejandro memilih untuk mengorbankan hidupnya demi kemajuan anaknya.

Kisah mereka bahkan sampai di acara TV lokal, FrontRow!

Sebuah contoh yang mungkin bisa menjadi inspirasi banyak orang.