Grid.ID- Menjadi impian jika setiap orang tua bisa melihat anaknya dapat menyelesaikan pendidikan dan lulus dengan gelar sarjana.
Orang tua dengan susah payah bekerja lebih keras untuk bisa melihat anaknya lulus sekolah dengan hasil yang memuaskan.
Puncak kepuasannya pada saat anaknya memakai toga serta memegang ijazah.
Hal inilah yang dialami ibu dari Samantha.
Samantha Parrotteakan lulus dalam dua minggu, tapi sayangnya dokter mengatakan bahwa ibunya yang menderita kanker payudara stadium 3 kemungkinan tidak dapat bertahan hidup sampai anaknya lulus.
Setelah mengetahui kondisi ibunya, pihak sekolah Samantha, Champlain Valley Technical Center, memutuskan untuk melakukan sesuatu yang mengharukan.
Sekolah Samantha mengeluarkan ijazah Samantha lebih cepat dan mengadakan pesta wisuda khusus untuk dirinya.
Tak tanggung, pesta wisudanya di rumah sakit tempat ibunya dirawat.
Ibunya pun tampak sangat senang dan bangga melihat anaknya lulus.
Akibat terlalu senang melihat anaknya berhasil lulus, ibu Samantha akhirnya jatuh pingsan.