Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Presenter Poppy Putri menggelar acara siraman tujuh bulanan anak pertama yang sedang dikandungnya.
Upacara memperingati usia kehamilan tujuh bulan ini oleh adat Jawa biasa disebut Tingkepan atau Mitoni.
Poppy mengungkapkan suaminya yang berasal dari Malaysia ini pun sudah tidak kaget lagi dengan tradisi Jawa lantaran sejak menikah memang sudah memakai tradisi adat Jawa, bahkan merasa senang dengan acara tersebut.
Saat upacara berlangsung, ada sebuah ritual yang dilakukan untuk menebak jenis kelamin calon bayi.
Rupanya, ritual tersebut menunjukkan bahwa bayi yang sedang dikandungnya berjenis kelamin laki-laki.
(BACA JUGA : Hamil 7 Bulan, Presenter Poppy Putri Naik 12 Kilogram)
"Percaya nggak percaya mama kaya dikasih tahu waktu pecah kendi kalau ujungnya tidak pecah cowok, tadi kan nggak pecah," papar Poppy.
"Kemueian ke kamar ambil kelapa itu ambil yang menandakan cowo."
"Terus pas mecahin kelapa airnya langsung muncrat, jadi apa entah kebetulan atau tidak usg kemarin pun alhamdulillah hasilnya cowok," lanjut Poppy.
Namun, Poppy dan suaminya mengatakan tidak menentukan jenis kelamin yang diinginkan asalkan sang bayi lahir dengan selamat dan sehat. (*)