Grid.ID – Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan, alias Iqbaal CJR adalah aktor terpilih yang bakal memerankan sosok Dilan dalam film berjudul Dilan.
"Alhamdulillah. Terima kasih buat support-nya. Ya, ditunggu ya film Dilan-nya," kata Iqbaal sesaat sebelum Jumpa Pers pemeran Dilan diumumkan di kantor Falcon Pictures, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (17/7/2017) lalu.
Banyak yang pro namun nggak sedikit juga yang kontra lantaran Pidi Baiq sang penulis cerita Dilan, memilih Iqbaal sebagai pemerannya.
Nah, sutradara Fajar Bustomi ternyata buka suara tentang proses casting yang panjang yang akhirnya memilih nama Iqbaal.
"Pemilihan Dilan ini kita nunggu-nya setahun setelah berulang kali gonta-ganti aktor. Karena Dilan ini kan remaja yang nggak biasa. Dilan itu cerdas dan dia anak SMA kelas 2,” terangnya belum menjelaskan betul sih kenapa Iqbaal juaranya?
(Baca: Iqbaal CJR Berperan Sebagai Dilan, Para Fans Histeris)
Pasalnya, pembaca buku Dilan, Dia adalah Dilanku tahun 1990 udah tahu kalau Dilan itu anak cowok kelas 2 SMA yang cerdas dan punya cara unik dalam mendekati cewek pujaannya.
Terus?
“Kita sempat melakukan diskusi lama, dan casting panjang banget. Ya, walaupun mungkin ada yang bilang 'Lo (Iqbaal) masih kecil', cuma ya, nggak apa-apa. Tetep aja, gue pengin orang lihat, Iqbaal sekarang pasti ada perubahan,” jelasnya asik.
Lagipula, lanjutnya pemilihan Iqbaal sebagai Dilan pun atas restu sang penulis dan beberapa orang di balik layar Dilan the movie.
Pidi Baiq pernah menyampaikannya langsung via Instagram: Kenapa dari sekian banyak aktor yang dipilih secara random, Iqbaal juaranya?
“Iya. Keputusan memilih pemeran Dilan tidak ditentukan oleh satu orang tertentu.
Ada banyak orang termasuk Lia yang akhirnya setuju Iqbaal.
Prosesnya berlangsung cukup alot dan demokratis disertai banyak konsumsi yang bebas ambil.” Jelasnya pada 18 Juli 2017 lalu.
(Baca: Hal Yang Memberanikan 4 Penulis Ini Untuk Jadi Sosok Inspirasi)
Nah yang dimaksud dengan “banyak konsumsi yang bebas ambil” ini dimungkinkan dari sodoran-sodoran nama aktor yang dikira bakal cocok memerankan Dilan.
Sayangnnya, 9 aktor yang Grid.ID rilis ini katanya gagal mendapat peran tersebut,
Mungkinkan kamu kenal mereka dan sempat mengajukan namanya, yuk kita bahas satu persatu siapa aja kandidat Dilanku….!
Gusti Rayhan
Masih terdengar ocehan di dunia maya bahwa Gusti Rayhan adalah aktor muda yang paling cocok berperan sebagai Dilan.
Secara perawakan, badannya Gusti gede sehingga ia dipandang pantas menjadi anak geng motor seperti tokoh Dilan di bukunya.
Sayang, pengarah film Dilan mengutus Gusti sebagai Akew, sahabat karibnya Dilan yang juga anak motor.
(Baca: GGS: Ganteng-Ganteng Suka-Narkoba, Ada yang Baru Coba-Coba!)
Omara Esteghlal
Ada jiwa nyeleneh pertama kali melihat cowok berambut ikal ini muncul di deretan pemeran film Dilan. Meski sama-sama ikal dengan Giulio Parengkuan, tetep Omara punya daya tarik tersendiri.
“Omara cocok deh jadi Dilan, dia cocok beneran deh, cocok tuh kuhat deh tampoangnya, bodinya, duh Dilan bisa deh diperankannya,” suara-suara nggak keruan muncul dari berbagai sisi.
Sayangnya, dia bukan yang terpilih menjadi Dilan seperti dalam bayangan penulis dan kita pembacanya. Omara sepertinya lebih cocok sebagai Piyan. Iyah, Piyan temennya Dilan.
Jefri Nichol
Gembar-gembor nama Jefri Nichol bakal memerankan tokoh Dilan sudah cukup lama terdengar.
Banyak cewek-cewek yang menganggap Nichol cocok memerankan anak SMA kelas dua seperti dalam perannya di film Dear Nathan.
Ups, sayang bukan rezeki cowok beradarah Padang satu ini. Mungkin, ya ini mungkin, karakter Nichol terlalu keras untuk menggantikan wajah Dilan yang di dasar hatinya itu lembut banget lantaran sering membaca karya sastra.
Axel Matthew Thomas
Aduh, bukan apa-apa nih denger namanya aja udah kelihatan macho banget deh apalagi sejak ditimpa kasus tak mengenakan di usianya yang masih remaja.
Eniwei, nama putra aktor Jeremy Thomas ini sempat masuk sebentar lalu hilang entah kemana.
Matthew punya gaya anak jalanan, ganteng dan manis pula, tapi nggak terlalu berkarakter sehingga menjadi Dilan bakal ada jarak yang lumayan soal penjiwaan, kecuali Matthew mau mengubahnya 180 derajat.
Tapi itu berarti, dia juga harus ngilangin tattoo di tubuhnya, hmmm berat say!
(Baca: Sementara Axel Matthew Memar, Jeremy Thomas Disebut Sebagai Men With Class, Ini Dia Faktanya!)
Adipati Dolken
Salah satu aktor yang sempat dipertimbangkan bakal cocok memerankan Dilan ada;ah Adipati Dolken.
Selain aktingnya yang total, Adipati bisa jadi apa saja sesuai tuntutan karakternya. Akting nggak perlu diragukan lagi.
Cuma nih ya secara tampang, dia over bad boy deh, agak kebanyakan kalo disambung-sambungin ke karakter Dilan.
El Rumi
El Rumi itu punya pesona Dilan lho, ganteng, nakal, aktif, kadang romantis dan pintar juga.
Sayangnya, sineas film belum bisa mengukur seberapa dalamr kemampuan El dalam memainkan perannya.
Sehingga pada akhirnya semua karakter Dilan di jiwanya kayak masih tersimpan di dalam lubuk hatinya yang dalam.
Immanuel Caesar Hito
Sempat diperhitungkan kalo Caesar Hito juga cocok menjadi Dilan.
Selain gantengnya Indonesia banget, Hito juga udah terlatih jadi anak geng motor berkat sinetron Anak Jalanan dan Anak Langit.
Tapi, sekali lagi tapi nih ya, dia masih kurang manis jika memerankan Dilan. Perlu usaha lagi untuk mengeluarkan aura ke-Dilan-an dalam pembawaan Hito yang sekarang.
Gregetnya Dilan belum ada di isi kepala Hito, perlu usaha lebih keras untuk mendapatkannya.
Rizky Nazar
Ngeliat tampangnya emang udah langsung bikin kelenger cewek-cewek deh, tapi Dilan nggak gitu-gitu banget.
Meski punya pengalaman jadi anak remaja di sekolah, tetap bagaimana pun usaha Rizky Nazar menjadi Dilan sepertinya belum cocok.
Mau tahu dimana kelemahannya? Ini soal sudut pandang dan ketajaman Dilan dan Rizky Nazar itu ada di frekuensi yang berbeda.
Verrel Bramasta
Saat nama putra Venna Melinda ini disebut bakal cocok memerankan Dilan, oh my god, jelas bukan tipe Dilan banget-lah.
Nggak mungkin Dilan yang sedikit punya jiwa petualang punya muka yang semulus itu. Gaya hidup keduanya juga berbeda, pokoknya bukan Dilan banget.
Bye!