Grid.ID – Kabar Syahrini akan maju dalam pilkada 2018 mendatang telah mendapat klarifikasi langsung dari pelantun “Sesuatu” tepat di hari ulang tahunnya kemarin.
Inces membantah ia digandeng oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk pencalonan sebagai Wakil Gubernur Jawa Tengah 2018.
Menurut perempuan 35 tahun itu, kabar tersebut hanya gosip belaka.
"Nggak ada, itu gosip," jawab Syahrini ketika ditanya mengenai kabar itu di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2017).
(Baca: Astaga Princess Syahrini Paksa Wali Kota Bogor Bima Arya untuk Maju Mundur Syantik!)
Isu tersebut merebak usai Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar melontarkan kelakarnya mengenai hal itu di kantor DPP PKB, Minggu (23/7/2017).
Ternyata pernyataan itu hanyalah bualan semata.
"Kalau Pak Marwan dipasangkan dengan calon wagub Syahrini, akan langsung naik (elektabilitasnya)," canda Muhaimin Iskandar.
Ucapannya tersebut terkait rendahnya elektabilitas Marwan Jafar yang tengah didaulat PKB untuk maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2018.
Sebelumnya, usai mendapat kabar ini, reksi warga Netizen langsung membanjiri kolom komentar di akun facebook Grid.ID, terlebih mereka yang mengaku sebagai warga Jawa Tengah.
Waduh, apa ya kata mereka soal ini?
(Baca: Cinta Laura Dibilang Murahan Karena Foto Bareng 4 Cowok Ganteng, Ini Faktanya!)
“Sangat sangat tidak setuju....emang jateng butuh orang yg cuma bisa nya maju mundur maju mundur cantik ketabrak sepur,” tulis akun milik Yusril Ardiansyah.
“Aku orang Jawa tengah, klau emang dia bsa mimpin dengan baik gpp,” kata Yasmin Eka menyuarakan kesetujuannya.
“Mau jd apa jateng punya (wakil kali maksudnya) gubernur ky syahrini?” kata Win Windhyma menanggapi dengan tawa.
“Hemmmm yow twas ngentkno dwte negoro hhhhh” lain lagi kata Puput.
Akhirnya, kabar itu oun sudah ditepisnya, jadi nggak usah resah lagi ya, say! (*)