Grid.ID - Dr Ryan Thamrin atau lebih diknal dengan Dr OZ Indonesia meninggal dunia kemarin Jumat (4/8/2017) pukul 3.30 WIB di Pekanbaru, Riau.
Kabar duka ini ternyata membuat teman dekat Dr Ryan, Dr Reisa Broto Asmoro sangat kehilangan.
Sehari sebelum Dr OZ Indonesia meningal, ia mengaku bermimpi melakukan shooting dengan Dr Ryan.
“Malam sebelumnya saya mimpi syuting sama dia lagi di outdoor,” kata dr. Reisa Broto Asmoro saat berbincang dengan Grid.ID.
Reisa memang dikenal dekat dengan Ryan karena keduanya sama-sama menjadi pemandu dalam acara Dokter Oz di salah satu stasiun swasta.
Dokter berwajah cantik ini ternyata juga memiliki banyak cerita menarik soal kehidupan pribadinya.
Dilansir dilaman Tribunnews.com, yang dikutip dari Wikipedia, wanita kelahiran Malang, 28 Desember 1985 itu merupakan seorang dokter sekaligus Puteri Indonesia lingkungan 2010.
Sama seperti Ryan, Reisa adalah dokter yang juga seorang model.
Reisa mengawali karir di dunia hiburan sejak masih SMA.
Ia pernah menjadi finalis Gadis Sampul, masuk menjadi salah satu model di Look Models Agency, serta membintangi beberapa iklan di Indonesia dan Asia.
Setelah lulus dan bekerja di RS Polri Raden Said Soekanto Kramat Jati, ia banyak berkecimpung di dunia forensik.
Bahkan menjadi salah satu anggota DVI (Dissaster Victim Identification) yang salah satunya terlibat dalam proses investigasi korban Sukhoi dan beberapa bom terorisme di Jakarta.
Tahun 2010, Reisa melanjutkan karir artisnya dengan mengikuti ajang Puteri Indonesia.
Reisa mewakili Yogyakarta saat itu.
Ia meraih posisi juara kedua, yang memberikannya gelar Puteri Indonesia Lingkungan 2010.
Selain karir, kehidupan asmara Reisa juga bisa dianggap cemerlang.
Reisa merupakan salah satu artis beruntung yang berhadil menaklukkan hati pria berdarah bangsawan.
Reisa menikah dengan seorang pria keturunan keraton Solo yang bergelar Kanjeng Pangeran Tedjodiningrat Broto Asmoro, SE, MM.
Kanjeng Pangeran Tedjodiningrat Brotoasmoro merupakan Kanjeng Pangeran termuda di Kraton Surakarta.
Ia seorang pengusaha dan juga promotor tinju yang aktif sebagai Ketua Umum Jakarta Entrepreneur Club, juga menjawab wakil bendara umum HIPMI Pusat.
Keduanya menikah pada 9 November 2012 di Solo.
(Baca Juga: Dr Ryan Thamrin Meninggal, Ternyata Benar Ini Penyebab Dr Ryan Meninggal)
Resepsi pernikahan keduanya pun digelar dengan adat keraton Solo layaknya royal wedding.
Keduanya juga sempat diarak menggunakan kereta kencana milik keraton Solo.
Pada tahun 2015, Reisa melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan.
Putri cantiknya itu diberi nama RR. Ramania. (*)
(Baca Juga: Inilah 8 Pemicu Kanker Otak, Penyakit Penyebab dr Ryan Meninggal)