Tahan sebentar lalu kembali ke posisi semula.
Lakukan beberapa kali dengan menahan punggung lurus dan mengatur nafas.
Kamu juga bisa memberikan variasi dengan menahan dumbbell di depan dada.
3. TRX Back Row
Dengan menggunakan suspension belt, kamu bisa berlatih menarik tali sambil menahan berat tubuh hingga sudut 45 derajat.
Cara ini sangat bagus untuk melatih otot lengan dan dada.
Jika tidak ada suspension belt, kamu bisa membuat sendiri pegangan pada tiang atau tali pada benda yang tinggi.
Dan yang terakhir,
4. Stiff Leg Deadlift
Berdiri dengan kedua kaki selebar bahu. Pegang dumbbell dengan berat setengah kilo pada masing-masing tangan, putar telapak tangan menghadap ke depan.
Secara perlahan, tarik tubuh ke bawah seperti membungkuk, dengan menahan punggung tetap lurus.
Tarik lagi tubuh hingga ke posisi semula.
Nah, bagaimana ladies? Tertarik untuk mencoba?
(*)