Grid.ID - Hari ini (16/8/2017) sidang MPR Ri digelar bebarengan dengan dua agenda lainnya terkait RAPBN 2018 dan sidang bersama DPR-DPD-MPR.
Acara dimulai puluk 09.00 dan dilanjutkan dengan seremonial pembuka serta pidato Jokowi.
Yang menarik dari sidang kali ini adalah peserta sidang memakai baju adat.
Berikut 7 fakta di balik kostum adat peserta sidang MPR hari ini.
(BACA JUGA: Duh! Para Pria Tidak Mau Nikahi Gadis Cantik Ini Ternyata Hanya Karena Alasan Ini)
1. Pertama kali dalam sejarah
Hari ini, sidang MPR mencetak hal baru dalam sejarah.
Untuk kali pertama presiden dan wakil presiden memakai baju adat untuk menghadiri sidang MPR.
Tahun-tahun sebelumnya Jokowi-JK mengenakan setelan jas resmi.
2. Jokowi dan JK bertukar baju adat
Keduanya terlihat memakai baju adat yang bukan dari daerah asalnya.
Mereka bertukar baju adat sehinga terkesan kompak dan berwarna.
(BACA JUGA: Cantik dan Pintar, Dua Hijaber Ini Punya Gaya Beda Ketika Liburan!)
3. Jusuf Kalla pakai baju adat Jawa Tengah
Jusuf Kalla terlihat mengenakan beskap hitam.
Tak lupa JK juga memakai akesoris blangkon dan keris.
4. Istri JK juga tampak mengenakan baju adat yang sama
Sesuai baju adat yang dipakai suaminya, Mufida Kalla memakai kebaya warna biru.
Kebaya itu dia padukand engan kerudung cokelat.
(BACA JUGA: Hati-Hati! Terapkan 4 Tips Ini Agar Orang Lansia Tidak Terjatuh dan Mengalami Hal Ini)
5. Jokowi dengan baju Bugis
Pakaian adat Makassar Jokowi dipadukan bersama paroci atua celana, kain sarung (garusuk), dan passapu (tutup kepala seperti peci).
Biasanya baju adat ini dipadukan dengan jas tertutup lengan panjang.
Baju ini juga dilengkapi dengan saku di sebelah kanan dan kiri.
Paduan warna hitam, merah, dan emas membuatnya terlihat pas dan menarik perhatian.
(BACA JUGA: Yey, Akhirnya Pesawat Anak Bangsa Terbang Untuk Pertama Kalinya! Lihat Gagahnya Saat di Udara)
6. Ibu Iriana serasi dengan Jokowi
Istri presiden Jokowi ini memakai baju Bodo berwarna merah.
Ini adalah baju khas dari Bali.
Warna merah senada dengan warna baju adat Jokowi.
7. Jokowi-JK mendapat pujian dari Ketua MPR
Zulkifli Hasan beberapa kali tersenyum melihat suasana berbeda ini.
Ia pun tak kuasa memuji penampilan Jokowi.
"Pak Presiden Joko Widodo, yang pakai busana Bugis Makassar, kayaknya Karaeng (gelar bangsawan Makassar) yang paling hebat di sini. Dan Pak Wapres Jusuf Kalla dengan busana adat Jawa. Orang Jawa yang jalannya paling pas, ya, Pak JK," komentar Zulkifli.
8. Jokowi disebut paling ganteng
Zulkifli juga memuji presiden Indonesia ini dengan sebutan yang paling ganteng se-Indonesia dengan Baju Bugisnya.(*)