Sang pelatih justru nggak terima. Ia mengolok-olok ayah si gadis di depan orangtua dan pelatih lain.
Ia juga menyebarkan rumor bahwa ayah gadis tersebut sudah mempermalukan dia.
Padahal di satu sisi, 'Steve' beserta kedua anaknya menjalankan organisasi Little League yang menaungi olahraga softball dan baseball di Pennsylvania, Amerika Serikat.
Sang ayah mengetahui bahwa terdapat rumor yang mengatakan bahwa 'Steve' dan anaknya telah melakukan pencurian informasi kartu kredit organisasi tersebut.
Sebal dan marah dengan tingkah laku 'Steve', sang ayah kemudian mengirimkan surat tak bernama ke FBI, salah satu badan investigasi besar di Amerika Serikat.
Ia mengirimkan semua termasuk pernyataan, tanggal dan nota-nota yang hilang kepada FBI.
Sekitar 3 bulan kemudian, FBI datang ke Pennsylvania dan menggrebek organisasi amal di kota itu.
(BACA JUGA 14 Foto Ini Buktikan Korea Utara dan Selatan Bak Bumi dan Langit! Nomor 3 Kontras Banget!)
FBI juga menuntut 'Steve' beserta kedua anaknya sebesar 80ribu dollar Amerika.
Permasalahan nggak berhenti di situ saja. Istri 'Steve' akhirnya juga meninggalkannya.
'Steve' juga akhirnya dipenjara selama 2 tahun dan nggak diperbolehkan bergabung dengan organisasi amal lagi.
Tindakan sang ayah ini dipuji oleh sebanyak 36 ribu netizen Reddit. Mereka senang karena 'Steve' mendapatkan apa yang layak ia dapatkan.
Semoga kasus seperti ini nggak terjadi lagi ya dan bisa menjadi pembelajaran buat kita. (*)