Find Us On Social Media :

Merinding! Upacara Bendara 17 Agustus Diguyur Hujan, Lihat Sepatu Paskibra Ada yang Copot Sampai Dapat Bonus Liburan ke Bali

By Octa, Kamis, 17 Agustus 2017 | 22:16 WIB

Paskibraka kehujanan saat bertugas

Grid.ID - Di Istana Negara Jakarta, pengibaran bendera berlangsung dalam kondisi cuaca yang cerah.

Hal yang kurang lebih sama, juga terjadi dibeberapa kota di pulau Jawa lainnya.

Namun pemandangan berbeda, ketika melongok upacara bendara di beberapa wilayah di Indonesia ini.

Hujan yang mengguyur, membuat lokasi upacara bendera dalam kondisi basah.

Meski demikian, maju terus pantang mundur bagi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka).

" >

1. Balikpapan

Dalam kondisi hujan deras, upacara HUT Kemerdekaan tetap dilaksanakan, Kamis (17/8/2017).

Pelaksanaan yang ada di di Lapangan Merdeka, Balikpapan, Kalimantan Timur ini sempat ditunda 60 menit.

Rizal Effendi, walikota Balikpapan memimpin jalannya upacara pada pukul 10.00 WITA.

Kondisi rumput lapangan yang basah, membuat bagian bawah seragam paskibra yang putih jadi kecoklatan.

Beruntung kondisi yang seperti ini, nggak sampai bikin paskibra ada yang terpeleset.

(BACA : Sosok Ini Bikin Bledheg Jadi Paskibraka Surabaya, Padahal Dulunya Sempat Maling dan 'Gendheng' Pil Koplo )

2. Kutai Kartanegara

Cukup menarik pemandangan upacara pengibaran bendera di Kecamatan Sebulu.

Lapangan yang dipakai upacara bendera, penuh lumpur akibat hujan yang mengguyur.

Paskibra nggak perduli dengan kondisi itu dan tetap melaksanakan tugasnya dengan sempurna.

Sepatu mereka yang hitam mengkilap, sampai ngak nampak lagi.

Berganti dengan warna lumpur yang coklat.

Itu termasuk juga pada bagian bawah pakian mereka yang berkelir putih.

Dari foto yang dibagikan akun facebook @Dery Hermanda, salah satunya memperlihatkan hal yang menarik.

Nggak ada gambar para anggota paskibra dalam jepretan itu.

Hanya ada sepatu-sepatu anggota paskibra yang lengket dilumpur dan tertinggal.

Salut!.

(BACA : Tidak Semua Anggota Paskibraka Terpilih, Inilah 7 Fakta Pembawa Bendera Merah Putih )

3. Minahasa Tenggara

Hujan juga mengguyur lokasi upacara bendera di kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara.

Baju paskibraka yang putih bersih, berubah jadi kotor penuh lumpur.

Perjuangan mereka ini diapresiasi Bupati Mitra James Sumendap, Rabu (17/08).

Hal ini dibuktikan dengan diberikannya liburan kepada Paskibraka ke Bali. "Adik-adik Paskibraka dan Siswa SMA yang ikut Upacara akan diberikan liburan ke Bali.

"Jangan takut sakit, meski diterjang hujan lebat.

Karena ini bagian pembuktian kita menghargai perjuangan para Pahlawan," ujar James Sumendap.

(kutipan dari Tribun Mitra, judul : Keren! Paskibraka dan Siswa di Mitra Dapat Liburan ke Bali)