Grid.ID – Ketertarikan wanita terhadap pria pastinya diawali dengan ketertarikan secara fisik.
Begitu juga dengan pria.
Keduanya sama-sama ingin mendapatkan pasangan yang ideal.
Tanpa mengurangi rasa cinta terhadap pasangan, ada bahaya yang terselip ketika seorang pria memiliki tinggi badan di atas normal atau jangkung.
( Baca : Bikin Haru, Inilah Kisah 17 Agustusan Al dan Prilly, Bareng Mantan Pejuang Kemerdekaan )
Pria dengan postur tubuh tinggi ternyata lebih rentan terkena kanker prostat stadium lanjut.
Kanker prostat adalah kanker yang berkembang di prostat, sebuah kelenjar dalam sistem reproduksi pria.
Penyakit ini akan tambah berisiko jika tinggi badannya semakin bertambah.
Tim peneliti dari Inggris mencatat seorang pria akan mengalami peningkatan 21 persen risiko kanker prostat setiap bertambah 10 cm.
( Baca : 5 Artis Korea Ini Curhat Penderitaan Saat Trainee, Ada yang Ngumpet Makan di Kamar Mandi Loh )
17 persen akan mengakibatkan kematian.
Meskipun begitu, tetap tidak ada hubungan antara tinggi badan seseorang dengan kanker prostat secara umum.