Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID – Selain Siwon, dua anggota boyband senior, Super Junior, telah lebih dulu keluar dari camp militer.
Ya, Donghae dan Eunhyuk telah merampungkan kewajibannya sebagai penduduk laki-laki Korea dengan melaksanakan wajib militer.
Eunhyuk lebih dulu keluar pada 12 Juli 2017.
(BACA: Jelang Comeback, Eunhyuk Super Junior Tunjukkan Penampilan Barunya! Netizen: Swag Banget Deh Ah!)
Sedangkan Donghae menyusul dua hari kemudian, 14 Juli 2017.
Donghae dan Eunhyuk yang dikenal sebagai duo sub unit dari Super Junior, D & E juga telah melakukan aktivitas sebagai member Super Junior.
Sebagai pemanasan menyapa penggemar, Super Junior D & E, melakukan pemotretan dengan majalah fashion Nylon.
(BACA: Kembali dari Vietnam Siwon Super Junior Akan Temui Kang So Ra dalam Drama, Beneran nih?)
Dilansir oleh Grid.ID dari Sport Chosun, dengan munculnya D & E ini, diharapkan dapat menarik perhatian para penggemarnya.
Apalagi, dengan selera fashion keduanya yang lebih matang setelah vakum lebih dari dua tahun.
Foto yang berjudul ‘To Celebration’ ini merayakan ulang tahun ke-9 Nylon Korea.