Grid.ID – Bercinta adalah kegiatan menyenangkan bagi pasangan.
Terlepas dari kualitasnya, bagi pasangan baru menikah tentu aktivitas ini sangat berkesan mendalam.
Tapi, sebenarnya perlu tidak kualitas dalam bercinta?
Nyatanya, bercinta bukan hanya kegiatan pemuas hasrat tetapi bisa juga sebagai pengerat hubungan dengan pasangan.
Dilansir dari Pop Sugar, penelitian dalam jurnal psikologi Sains mengungkapkan bahwa ada dampak yang dirasa setelah bercinta yang disebut “afterglow”.
Lalu, apa itu Afterglow?
Baca : Duh, Ngga Cuma Sekali Ayu Ting Ting Buka Baju di Depan Kamera, Netizen : Caper
Afterglow adalah kondisi seseorang yang akan merasakan kepuasan bercinta bahkan hingga 48 jam setelahnya.
Andre Meltzer, seorang psikolog dari Amerika Serikat mengatakan, bahwa ada beberapa pasangan yang masih ingat rasa nikmatnya bercinta hingga hitunggan bulan.
Untuk membuktikan lebih lanjut mengenai hal ini, peneliti melakukan riset kembali.
Riset dilakukan pada dua kelompok.
Baca : Bintik Jerawat di Miss V, Ini Penjelasan dr. Ryan Thamrin yang Pernah Belajar Kesehatan Reproduksi
Kelompok pertama dengan jumlah responden 96 pasangan pengantin baru.
Kelompok kedua dengan jumlah responden 118 pasangan pengantin baru yang berbeda.
Kedua kelompok ini diteliti selama 2 minggu sejak awal pernikahan.
Tercatat, mereka bercinta selama 4 hari dari kurun waktu 2 minggu selama waktu penelitian.
Baca : 9 Hotel Kapsul di Indonesia yang Layak Dicoba, Nomor 5 Ada Fasilitas Kolam Renangnya
Selain itu, mereka juga diminta untuk memberikan nilai tentang tingkat kepuasan seksual.
Kedua kelompok ini mengatakan hal yang sama
Mereka masih bisa merasakan kepuasan bercinta sampai 48 jam setelah melakukan hubungan intim.
Hal ini yang menjadi perhatian mengenai kualitas bercinta.
Baca : Inilah Urutan 10 Negara Pengonsumsi Mie Instant Terbanyak, Indonesia Masuk Dalam Urutan
Bukan hanya sekedar menyalurkan hasrat tapi dalam berhubungan intim perlu juga diperhatikan kualitas bercinta.
Hal ini berujuan agar kamu dan suami bisa merasakan juga “afterglow”nya. (*)