Find Us On Social Media :

Ari Irham Tegaskan Tak Ingin Dibanding-bandingkan dengan Iqbaal Ramadhan

By Ria Theresia, Sabtu, 5 Januari 2019 | 19:39 WIB

Ari Irham saat ditemui Grid.ID di press conference film After Met You di Epicentrum, Jakarta Selatan pada Sabtu (5/1/2019)

Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang

Grid.ID - Ari Irham mengaku tidak suka dibanding-bandingkan, apalagi dengan aktor Iqbaal Ramadhan.

Kehadiran Ari Irham di dunia perfilman Tanah Air bagaikan sebuah roket.

Debut awalnya di film Generasi Micin membuahkan banyak peran utama, termasuk di dalamnya film After Met You.

Baca Juga : Novel After Met You Dijadikan film, Ari Irham Langsung yang Ajukan Yuriko Angeline Sebagai Lawan Mainnya

Ditemui Grid.ID di press conference film tersebut di Epicentrum, Jakarta Selatan pada Sabtu (5/1/2019), pria berusia 17 tahun ini mengatakan kalau dirinya memang seringkali dibanding-bandingkan dengan Iqbaal Ramadhan.

Ari sendiri mengatakan dirinya memiliki perbedaan dengan pemain film Dilan 1990 tersebut, sehingga ia tidak ingin dibanding-bandingkan.

"Ya gimana tanggapannya menurut gue. Dia, dia. Gue, gue," ujar Ari Irham.

Baca Juga : Cerita Raffi Ahmad Pilih Ari Irham sebagai Pemeran Utama Film After Met You

"Tiap orang pasti punya perbedaan persepsi, kalau menurut gue semua orang beda-beda," tuturnya.

Ari sendiri mengatakan banyaknya orang yang membandingkan dirinya dan Iqbaal memiliki sisi positif dan negatif.

"Sebenernya dibandingin gimana ya, nggak juga sih. Kadang seneng, kadang nggak," akunya.

 Baca Juga : Punya Hubungan Spesial dengan Yoriko Angeline di Masa Lalu, Ari Irham Bongkar Sosok Wanita di Novel After Met You

"Ya ngggak seneng aja dibandingin sama orang. Senengnya wah sudah dibandingin sama ini," timpalnya.

Namun begitu, pria yang akan beradu akting dengan Yoriko Angeline ini berharap bisa menyabet penghargaan aktor muda di tahun 2019 ini.

"Ya mungkin insya Allah bisa jadi idola baru di 2019 dan juga bisa jadi aktor muda di tahun ini," katanya.

 Baca Juga : Ari Irham Deg-degan Novelnya After Met You Diangkat jadi Film

Pria yang akan mengeluarkan talenta bernyanyi dalam film ini pun mengatakan kalau saat ini tengah fokus di dunia film.

Hal ini lantaran ia menemukan ketertarikan di dunia yang saat ini digelutinya.

 Baca Juga : Punya Hubungan Spesial dengan Ari Irham di Masa Lalu, Yoriko Angeline Malu-malu Akui Mantan Kekasihnya

"Sepertinya lanjut di film asik sih," tutupnya.

(*)