Find Us On Social Media :

Didominasi dari Tiongkok, 1 Juta Wisatawan Mancanegara Batal ke Indonesia

By Grid Reporter, Sabtu, 5 Januari 2019 | 20:13 WIB

Akibat bencana alam, sekitar 1 juta wisatawan mancanegara batal berkunjung ke Indonesia

Laporan Wartawan Grid.Id, Angriawan Cahyo Pawenang

Grid.ID - Di akhir tahun 2018, Indonesia mengalami bencana alam yang cukup parah.

Hal ini menyebabkan banyaknya kerusakan dan korban jiwa akibat dari bencana alam tersebut.

Mulai dari gempa, tsunami, hingga erupsi sejumlah gunung berapi menyebabkan berkurangnya kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Baca Juga : Sederet Ramalan di Tahun 2019, Prediksi Bencana Alam Versi BNPB Hingga Tren Pelakor!

Dikutip Grid.ID dari Kompas.com pada Sabtu (5/1/2019), Menteri Pariwisata Arief Yahya menyatakan ada sekitar satu juta wisatawan mancanegara yang telah membatalkan kunjunganya ke Indonesia.

Salah satu bencana yang paling mempengaruhi adalah tsunami Selat Sunda.

"Ada tiga bencana besar dan akibatnya ada satu juta wisman yang batal ke Indonesia," kata Arief Yahya.

Baca Juga : Semua Wilayah Jawa Barat Termasuk dalam Zona Merah Bencana, Dua Pertiganya Adalah Sukabumi