Find Us On Social Media :

Ganteng dan Jago Masak, Eh Tapi Chef Juna Punya Kekurangan Ini, Enggak Sangka Deh...

By Okki Margaretha, Selasa, 22 Agustus 2017 | 20:34 WIB

Chef Juna saat dijumpai Grid.ID dalam konferensi pers Berrykitchen.com di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (22/8/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Juna Rorimpandey atau yang biasa dikenal dengan nama chef Juna, mengaku resep paling sulit bagi dirinya adalah me-manage waktu.

"Memanage waktu itu sesuatu yang saya belum tahu cara dan resepnya di dunia ini," ujar Chef Juna saat dijumpai Grid.ID dalam konferensi pers Berrykitchen.com di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (22/8/2017).

Juri ‘Master Chef Indonesia’ ini berharap lebih banyak hari dalam seminggu.

(BACA: Argumentasi Petai ala Chef Juna, Nggak Nyangka Logikanya Begini Lho!)

"Saya selalu berharap seaindainya dalam seminggu itu bisa lebih dari 9 hari, baru saya bisa hidup lebih tenang.”

“Tapi saya selalu nggak bisa manage waktu," lanjut Juna.

Meski banyak kesibukan, dirinya tidak punya tips untuk  mengatur waktu dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-hari.

(BACA: Ternyata Ini Pacar Chef Juna, Si Chef Sedang Berulang Tahun, Wanita Ini Mengucapkan Selamat, Tapi Warganet Malah Bilang Gini...)

"Nggak ada tips, saya selalu kejar-kejaran," papar Juna.

Namun, dirinya selalu mematok waktu liburan minimal setahun sekali.

"Saya punya pedoman at least setahun sekali, kalau bisa 6 bulan sekali saya akan pergi ke tempat yang belum pernah saya kunjungi," tutupnya. (*)