Find Us On Social Media :

3 Laki-laki Ganteng Ini Ternyata Anak Artis Terkenal Loh, Salah Satunya Tuli

By Okki Margaretha, Senin, 28 Agustus 2017 | 20:48 WIB

Muhammad Raya Sahetapy, Panji Surya Putra Sahetapy dan Rama Putra Sahetapy.

Laporan Wartawan Grid.ID, Okki Margaretha

Grid.ID – Rama Putra, Panji Surya Putra dan Muhammad Raya mungkin terdengar asing di telinga.

Nama ketiganya memang tak nyaring di panggung keartisan Tanah Air.

Tapi, wajah tampan mereka dan prestasi mereka di bidang lain, tak bisa dianggap remeh loh.

Bahkan, kegiatan yang mereka lakukan, bisa menjadi inspirasi bagi kaum muda.

Siapa yang sangka, ternyata tiga laki-laki ganteng ini adalah putra dari mantan pasangan penyanyi Dewi Yull dan aktor Ray Sahetapy.

Nah, kali ini, Grid.ID mencoba mengulas satu per satu cowok tampan yang merupakan anak laki-laki ini ya.

Sudah siap?

Rama Putra Sahetapy

Rama Putra Sahetapy adalah anak kedua mantan pasangan penyanyi Dewi Yull dan aktor Ray Sahetapy.

Rama lahir pada tanggal 1 Juli 1991 yang artinya, tahun ini Rama sudah berusia 26 tahun.

Saat ini, Rama masih menjalani studi Strata Dua (S2) Notariat di Universitas Indonesia.