Find Us On Social Media :

Gara-gara Hal Ini, Wanita Ini Alami Kebutaan, Simak Penyebabnya

By Arif B Setyanto, Selasa, 29 Agustus 2017 | 01:03 WIB

Penyakit Ini Bisa Menyebabkan Kebutaan

Grid.ID - Wanita ini mengalami kebutaan di mata kanannya.

Wanita berusia 21 tahun ini awalnya memiliki mata yang normal.

Akan tetapi, hal itu terjadi setelah dia memakai lensa kontak.

Dia bernama Chen yang berasal dari China.

(BACA : Masih Ingat Chef Marinka? Dia Masak Nasi Goreng Ala Anak Kost, Netizen Terkejut, Ternyata Ini Bahannya )

Grid.ID melansir dari worldofbuzz.com, bahwa Chen mengalami kebutaan di sebelah mata kanannya.

Chen pada bulan maret lalu membeli sebuah lensa kontak mata.

Tapi, saat tidur dia malas untuk melepaskannya.

Jadi, dia tidur dengan lensa kontak yang tetap menempel di matanya.

(BACA : Masih Ingat Wanita yang Terbelah di Lift? Keluarga Akhirnya Angkat Bicara, Ternyata Begini Kejadian Sebenarnya )

Kemalasan Chen pun berlalu.

Hingga ternyata sampai lima bulan lensa itu masih menempel dimatanya.

Satu pagi dia terbangun dan menyadari bahwa mata kanannya buta.

Chen panik, dia langsung pergi ke rumah sakit.

(BACA : Ini yang Bikin Vishal Singh Betah di Indonesia, Ternyata Bukan Jessica Iskandar! )

Dokter yang memeriksanya menemukan lapisan tipis di permukaan bola mata.

Zat itu diduga lensa kontak yang Chen gunakan.

Lensa kontaknya itu sudah menyatu dengan bola mata.

Hal itu membuat korneanya kemerahan dan menjadi bengkak.

(BACA : Terungkap! Telur Ayam Kampung Di Pasaran Banyak yang Tidak Asli, Ternyata Inilah yang Sebenarnya )

Dokter yang memeriksanya lalu bertanya kepada Chen apakah dia pernah memai lensa kontak apa tidak.

"Itu tidak mungkin, saya tidak memakai lensa kontak baru-baru ini" kata Chen.

Setelah itu dokter mengambil lensa kontak dari matanya.

Akhirnya Chen terdiam dan teringat bahwa lima bulan lalu dia pernah memakai lensa kontak dimatanya.

(BACA : Ngeri, 7 Wanita Bintang Film Porno yang Meninggal Dengan Tragis, Nomor 7 Keturunan Asia )

Akibatnya, mata kanannya menjadi buta.

Beruntungnya mata kiri Chen masih bisa melihat dan tidak ikut buta juga.

Tetap hati-hati ya buat kamu yang sering memakai lensa kontak.

Jangan malas untuk melepas lensa kontakmu kalau mau tidur.(*)