Find Us On Social Media :

Redakan Nyeri Saat Menstruasi dengan Konsumsi 3 Jenis Makanan Ini

By Jayeng, Rabu, 30 Agustus 2017 | 02:35 WIB

Ilustrasi

Grid.ID - Menjelang menstruasi bisanya wanita akan merasa uring-uringan.

Hal ini biasanya disebut dengan PMS (Pre Menstrual Syndrome).

Tentunya hal ini membuat tidak nyaman.

Karena menstruasi tak hanya mempengaruhi kondisi tubuh.

• Berbekal Tulisan Tangan Ahok, Pria Ini Lamar Sang Kekasih Lewat Sebuah Buku

Tapi juga kondisi psikologi pada wanita.

Mood yang nggak stabil bisa membuat wanita muda memarahi siapapun yang membuat kesal.

Momen pelepasan hormon estrogen dan progesterone di dalam tubuh beberapa hari menjelang menstruasi ini, kerap berimbas pada ketidakstabilan emosi.

" >

Sehingga jika tidak segera diatasi, tentu akan membuat rasa nyeri semakin menjadi dan emosi semakin tak terbendung.

Sebenarnya ada cara mudah untuk membantu mengatasi nyeri saat menjelang menstruasi.

Caranya dengan mengkonsumsi makanan yang dapat meningkatkan mood dan mengurangi rasa nyeri.

Seperti dilansir Grid.ID dari Reward Me berikut.

1. Cokelat

Cokelat dipercaya sebagai makanan yang bisa menanikkan mood.

Selain itu cokelat juga bisa mengurangi rasa nyeri saat menjelang menstruasi.

Karena cokelat sarat akan antioksidan dan melepaskan serotonin, yaitu hormon kebahagiaan.

Selain itu kandungan magnesium pada cokelat juga bisa membuat suasana menjadi senang.

2. Sayur hijau

Tidak hanya menyehatkan, sayuran hijau juga bisa untuk mengatasi nyeri saat menjelang menstruasi.

Karena dalam sayuran hijau terdapat mineral super.

Seperti zat besi, potasium, kalsium dan magnesium.

Kandungan tersebut dapat membantu merilekskan dan mengurangi ketegangan.

3. Ikan salmon

Salmon merupakan salah satu ikan yang kaya akan asam lemak omega 3.

Elemen tersebut dapat mengatasi kram otot dan suasana hati yang uring-uringan.

Nah itulah makanan-makanan yang harus dikonsumsi menjelang menstruasi.

Dengan mengkonsumsi makanan tersebut dapat meredakan rasa nyeri dan kram saat datang bulan. (*)

" >

Artikel ini sudah tayang di tribunstyle.com dengan judul "3 Makanan Pereda Gejala Nyeri Saat Menstruasi, Dijamin Datang Bulan Lancar dan Bebas Sakit"