Find Us On Social Media :

Setelah 7 Tahun, Member Running Man Curhat Banyak yang Cedera Bahkan Hampir Lumpuh

By Way, Jumat, 1 September 2017 | 03:17 WIB

luka pemain Running Man

Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.

Grid.ID - Haha mengungkapkan para member Running Man punya banyak pengalaman yang tak menyenangkan selama di program Running Man.

Namun pengalaman itu bagi mereka adalah suatu tantangan dan harus dijalani dengan penuh semangat.

Dilansir Grid.ID Koreaboo, Haha mengatakan para member punya banyak luka dan cedera selama 7 tahun main di Running Man.

Memang acara seperti Infinity Challange dan Running Man memiliki banyak permainan yang membuat para member mengalami cedera.

" >

Bahkan Haha sendiri pernah mendapatkan operasi karena cedera tulang belakang.

Dokter yang menanganinya mengatakan bahwa Haha mungkin bisa lumpuh jika cedera itu tak segera ditangani.

Selain Haha, teman-temannya yang lain juga mengalami cedera yang cukup serius.

(Baca  :  Duh.. Makin Menggoda, Penampilan Marshanda Bikin Geleng-geleng Kepala Pakai Baju Ini )

Yu Jae Suk pernah keseleo parah di kakinya.

Dia juga mengalami masalah dengan punggung, leher, dan jari-jari tangannya.

Sementara Gary sering mengeluh sakit di bagian pundak.

Gary bahkan pernah tak bisa mengangkat sebuah mangkok dengan benar karena ototnya pernah sobek saat melakukan game di Running Man.

(Baca  : Ini Dia 5 Busana Motif Floral yang Pernah Dipakai Kate Middleton, Cantik Banget!  )

"Orang-orang yang bekerja di acara variety show itu seperti atlet, tapi bedanya kami tak punya waktu untuk masa penyembuhan," kata Haha.

Jika ada yang mengalami cedera serius, maka adegan tersebut harus diedit.

Karena bagaimanapun Running Man adalah acara komedi.

"Banyak hal yang tak bisa kami katakan, karena prioritas utama kami adalah membuat penonton tertawa," tutur Haha seperti dikutip Grid.Id dari Koreaboo. (*)

(Baca  :  Potret Kebahagiaan Sheryl Sheinafia Saat sang Pacar Wisuda )