Find Us On Social Media :

Ayu Ting Ting dan Aziz Gagap Kompakan Saat Hadiri Ultah Denny Cagur, Janjian Ya?

By Way, Jumat, 1 September 2017 | 03:31 WIB

Ayu Ting-Ting couplean sama Azis Gagap

Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya R.R.

Grid.ID - Denny Cagur baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke 40 pada 29 Agutus 2017.

Komedian asal Bandung tersebut mendapat kejutan dari istrinya, Santi Widhiastuti.

Kejutan tersebut berupa pesta perayaan ulang tahun yang bertempat di Sailendra Restaurant, Kuningan, Jakarta Selatan.

Perayaan ulang tahun Denny Cagur berlangsung cukup meriah.

" >

Para artis pun tampak menghadiri pesta tersebut.

Ada Ayu Dewi, Raffi Ahmad, Wendy Cagur berserta istri, Ayu Ting Ting, Azis Gagap, dan masih banyak lagi.

Uniknya, Ayu Ting Ting dan Azis Gagap tidak sengaja mengenakan setelan pakaian yang sama.

(Baca  : Sering Dikabarkan Bakal Menikah, Ini Jawaban Tegas Rossa  )

Ayu dan Azis sama-sama memakai atasan berwarna putih dipadu dengan celana jeans yang kesannya sedikit belel.

Melalui instagramnya, Denny pun mengunggah foto dirinya bersama istri, Ayu, dan Azis.

"Makasih ya bang Aziz dan bu Ayu yang selalu hadir."

(Baca  : Setelah 7 Tahun, Member Running Man Curhat Banyak yang Cedera Bahkan Hampir Lumpuh  )

"Cie kompakan baju sama celananya," tulis Denny pada caption.

Postingan itu kemudian mengundang kicauan dari netizen.

Ada sebagian yang nyinyirin Ayu Ting Ting.

Ada pula yang menganggap Ayu dan Azis cocok.

(Baca  :  Mengetahui Istrinya Berselingkuh, Sang Suami Geram dan Nekat Melakukan Aksi Pembunuhan )

"Gigi kok nggak ada bang? Gara-gara ada si japok?" tulis pemilik akun @nittareyvan

"Udah cocok mereka, biar nggak ganggu rumah tangga orang tuh yang perempuan," tulis pemilik akun @noeyy___ag

"Cocok bang Azis sama ATT, serasi sekali," tulis pemilik akun @yulinar1991

(Baca  : Inilah Transformasi Seorang Gadis yang Membuat Tegang Kaum Pria  )

"Semoga Ayu Ting Ting dan Azis Gagap jodoh," tulis pemilik akun @myabsy

Sebelumnya, beberapa hari yang lalu Ayu Ting Ting sempat dijodoh-jodohkan dengan Andi Arsyil. (*)