Find Us On Social Media :

Suksesnya Konser Vina Panduwinata, yang Memulai Karirnya Tahun 80 di Jerman

By Way, Sabtu, 9 September 2017 | 18:47 WIB

September Ceria With Vina Panduwinata

Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni.

Grid.ID - Vina Panduwinata, salah satu Diva Pop terbaik Indonesia baru saja sukses menggelar konser bertajuk 'September Ceria With Vina Panduwinata' pada Jumat (8/9/2017) tadi malam di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.

Konser yang dimulai pukul 20.10 WIB itu dibuka dengan lagu Indonesia Raya.

Selanjutanya ditayangkan video teaser (VT) berupa foto perjalanan awal karir Vina, dan kumpulan paduan suara menyanyikan 'Kumpul Bocah' dengan beberapa anak kecil.

Di tengah lagu 'Kumpul Bocah', Vina pun muncul memakai baju hitam dan jubah batik berwarna gold dengan rambut dikuncir ke belakang.

" >

"Selamat malam semuanya, aduh lihat anak kecil ini cantik banget."

"Saya senang sekali hari ini bersama-sama di acara September Ceria."

"Saya ingin mengajak semuanya ceria, lupakan semua yang kita lihat banyak pertengkaran, kesulitan," seru Vina.

(Baca :  Akhirnya Terungkap, Ada Orang Ketiga Antara Al dan Prilly  )

"Saya ingin menyampaikan dalam kehidupan manusia itu adalah landasan Cinta."

"Lagu ini pertama kali saya memulai karir di Indonesia."

"Saya mengawali karir di Jerman Barat. Saya memulai di Indonesia tahun 80. Lagu ini pertama kali yang saya perkenalkan," lanjut Vina menyanyikan 'Mawar'.

Dalam konsernya tersebut, Vina yang biasa disapa Mama Ina itu total menyanyikan 20 lagu.

Lima lagu dinyanyikan oleh Ryan Dmasiv, Hedi Yunus, Citra Scholastika, dan Sarah Panjaitan.

Terdapat beberapa lagu yang dikhususkan untuk anak semata wayangnya yaitu Joedo Harvianto Kartiko atau Vito berjudul 'Anakku'.

"Lagu untuk anak saya Vito. Dari kecil dia pengertian. Kalo mamah pergi diem aja, tapi mamah pulang dicuekin," tutur Vina sembari dikasih bunga oleh Vito.

"Makna di balik lagu anakku, karena kita yakin semua Ibu di atas bumi ini mempertaruhkan nyawa untuk anaknya, doa orangtua sepanjang masa," tambah Vina sambil mengusap air matanya.

Duet bersama Atiek CB menyanyikan 'Nurlela' dan Reza Artamevia menyanyikan 'Dia' dan 'Berharap Tak Berpisah' juga sukses membuat penonton ikut bernyanyi bersama.

Beberapa lagu hits seperti 'Logika', 'Wow', 'Burung Camar', dan 'Surat Cinta' dinyanyikan Vina dengan aransemen EDM featuring Drummer Ikmal Tobing dan DJ Goeslan, sukses membuat suasana semakin ceria.

Tata cahaya lampu panggung yang apik juga menambah penonton tampak menikmati.

Konser Vina ini tampak digandrungi oleh penonton dengan usia seumuran Vina.

Konser berdurasi kurang lebih 3,5 jam itu ditutup dengan lagu 'Aku Makin Cinta' oleh semua pengisi acara. (*)