Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere
Grid.ID – Akhir pekan ini kamu harus mencoba sesuatu yang baru.
Sesekali kamu harus mencoba buat sabun sendiri di rumah. Selain mudah, harganya pun terjangkau.
Selain itu kamu juga harus bangga karena kamu bisa hasilkan produk buatan sendiri.
Nah, Grid.ID telah berhasil merangkum dari laman thenest.com tentang bagaimana cara membuat sabun lavender di rumah.
(BACA JUGA: Laudya Cynthia Bella Menikah, Postingan Dimas Beck Ini Nggak Terduga dan Bikin Haru!)
Wangi lavender bisa meningkatkan kesehatan, membawa perasaan rileks, seperti menghilangkan sakit kepala, rasa gelisah, mudah tersinggung, stres dan masalah kulit.
Alat dan bahan:
Blender
6 toples kaca kecil dengan tutup
Saringan jaring halus besar dilapisi dengan kain katun tipis
Sabun cetakan (kamu dapat membeli cetakan sabun atau nampan es batu)
8 gram bunga dan daun lavender segar, cincang halus
Alkohol
2 batangan sabun yang tidak diberi wewangian
1 sdm minyak esensial lavender (beli minyak esensial yang disimpan dalam botol gelap - paparan cahaya dapat mengurangi potensi komponen obat herbal dari sabun. Simpan di tempat yang sejuk dan gelap)
(BACA JUGA: 9 Fakta mengejutkan Tentang Buah Jeruk, Wah Apa Aja tuh? Bisa Bikin Awet Muda Juga loh)
Petunjuk:
Langkah 1: Di blender, kombinasikan bunga dan daun lavender dan alkohol.
Blender dengan kecepatan tinggi selama 2 menit.
Langkah 2: Tuangkan campuran lavender ke dalam toples.
Tutup rapat dan diamkan pada suhu kamar selama 24 jam.
Langkah 3: Tempatkan saringan halus di atas mangkuk tahan panas yang besar; Saring cairan ke dalam mangkuk, buang padatan.
Tambahkan sabun ke mangkuk. Sisihkan.
(BACA JUGA:Dianggap Benda Terkutuk, Beginilah Kisah Mengerikan Boneka Pembawa Bencana Ini)
Langkah 4: Tuangkan cukup air ke dalam panci besar sampai sekitar 2 inci (5 cm) ke samping; didihkan.
Langkah 5: Letakkan mangkuk di atas panci agar bagian bawah mangkuk tidak menyentuh air mendidih; panaskan, aduk sesekali, sampai campuran sabun cair dan halus.
Keluarkan mangkuk dari api.
Masukkan minyak esensial lavender sampai tercampur rata. Biarkan dingin sedikit.
(BACA JUGA:Whulandari Herman Tak Mau Bicara Banyak Soal Pernikahan Laudya Cynthia Bella di Malaysia, Ada Apa Ya?)
Langkah 6: Tuangkan sabun ke dalam cetakan.
Biarkan dingin pada suhu kamar sampai mengeras.
Diamkan di tempat sejuk, kering, berventilasi baik selama 4 sampai 6 minggu sebelum digunakan.
Kamu bisa coba ini di rumah dan setelah jadi, kamu bisa tunjukkan ke pasanganmu.
Bila perlu ajak dia gunakan sabun yang telah kamu buat ya! (*)