Find Us On Social Media :

Resmi Jadi Istri Pengusaha Negeri Jiran, Laudya Cynthia Bella Bakal Lakukan Ini

By Alfa Pratama, Minggu, 10 September 2017 | 01:50 WIB

Pernikahan Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran, Jumat (8/9/2017)

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID – Setelah menyandang status baru sebagai nyonya Engku Emran, Laudya Cynthia Bella nampaknya banyak hal yang akan jadi pertimbangannya.

Salah satunya jarak dan kesibukan keduanya.

Laudya Cynthia Bella memiliki aktivitas di Jakarta, mulai dari bisnis pakaian, bisnis makanan, dan kegiatan keartisan lainnya.

Sementara suaminya, Engku Emran, pria asal Malaysia itu menetap di Kuala Lumpur.

Baca : Sama-sama Memakai Baju Putih, Inilah Penampilan Engku Emran Saat Pernikahan Pertamanya

Engku Amran adalah CEO TV Synergy Sdn Bhd yang berkantor di Kuala Lumpur.

Sama-sama memiliki kesibukan yang padat, akankah Laudya Cynthia Bella menetap di Malaysia?

"Kayaknya bolak-balik deh," tulis Fanny Bauty melalui pesan singkat kepada Grid.ID, Sabtu (9/9/2017).

Hingga berita ini ditulis, belum ada pernyataan secara detail dari mulut Laudya Cynthia Bella terkait domisilinya setelah menikah.

Baca : Laudya Cynthia Bella Salah Tingkah Dipanggil Pengantin Baru oleh Shireen Sungkar

Pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan Engku Emran berlangsung pada Jumat (8/9/2017).

Artis yang akrab disapa Bella ini melakukan pernikahan di Malaysia.

Pernikahan Bella dan Engku Emran ini juga sempat menghebohkan publik karena tenggat waktunya yang terhitung cepat.

Grid.ID melansir dari utusan.com.my, bahwa Engku Emran mengenal Laudya Cynthia Bella itu hanya lebih dari 5 bulan.

Akan tetapi, dia langsung berani untuk menikahi Bella.

Ternyata terungkap alasan Engku Emran yang terpikat oleh pesona Laudya Cynthia Bella.

Engku Emran mengaku Bella merupakan wanita dengan karakter yang diidamkannya.

Baca : Inilah 5 Istri Pemilik Stasiun TV Swasta di Indonesia, Nomor 4 Paling Muda