Find Us On Social Media :

Wow, Pria Ini Menyusun Jatah Cuti dan Libur Sampai Jadi Liburan Panjang 1 Bulan, Gimana Bisa?

By Afif Khoirul M, Minggu, 10 September 2017 | 14:02 WIB

Pria ini menyusun jadwal liburannya hingga satu bulan

Laporan reporter Grid.ID, Hyashinta Amadeus Onen Pratiwi

Grid.ID - Jatah cuti dan hari libur adalah dua kata menyejukkan hati bagi banyak pekerja.

Itu adalah saat-saat di mana mereka bisa sejenak lepas dari rutinitas dan pekerjaan.

Tapi bagaimana jika seorang pria dengan strateginya mendapatkan 1 bulan liburan?

Mungkin ada beberapa orang yang punya strategi untuk membuat long weekend lebih terasa dengan menggabungkan keduanya.

( BACA : Bagi Pasangan Baru yang Belum Berencana Punya Momongan, Ini Dia Waktu Terbaik Untuk Bercinta )

Namun tidak akan ada yang lebih baik dari apa yang dilakukan pria ini.

Menjadi tanda tanya besar bagaimana dia bisa mendapatkan libur sepanjang itu.

Dilansir World of Buzz, ada seorang salesman bernama Wu dari Zhejiang, China yang menjadi terkenal karena strateginya mengatur waktu cuti.

Tanggal 1 Oktober adalah hari nasional China.

( BACA : Ibu Muda Sudah Punya 2 Anak Tapi Masih Ingin Hamil, Putuskan Untuk Sewakan Rahim dan Gratis )

Semua pekerja diberi hak satu minggu libur sesuai undang-undang.

Wu kemudian memanfaatkan 15 hari jatah cuti tahunannya pada hari kerja minggu kedua sampai keempat.

Bersama dengan hari libur nasional, dia mendapatkan total 4 minggu.

Sebenarnya ada tanggal di mana ia harus masuk karena habis jatah libur dan cuti, yaitu 30 dan 31 Oktober.

( BACA : Ibu Shireen Sungkar Akhirnya Ungkap Alasan Laudya Cynthia Bella Gelar Pernikahan Tertutup )

Namun  ternyata dia cukup berani untuk mengirimkan formulir permohonan ke manajernya untuk mendapatkan persetujuan.

Netizen banyak yang memuji keberaniannya.

Alih-alih menyetujui cuti tambahan tersebut, manajer hanya menulis '?', dengan tiga tanda seru.

Dalam bahasa Mandarin artinya 'pergi', tapi dalam konteks ini, sebenarnya yang dimaksud adalah 'fxck off!'.

Namun Wu tidak memahami kata itu karena manajernya hanya menuliskannya.

Sepertinya manajer itu terlalu marah untuk berbicara panjang lebar.

Jadi Wu mengunggah formulir cutinya itu ke media sosial untuk meminta pendapat dari netizen.

Ada yang cukup berbaik hati menjelaskan kata demi kata.

Ada pula yang mengatakan dia libur terlalu banyak. Batas maksimalnya adalah 13 hari cuti.

Namun tak sedikit yang memuji keberaniannya.

Beberapa netizen tertawa dengan apa yang dilakukan Wu.

Tidak jelas apakah Wu dipecat dari pekerjaannya apa tidak.

Menurutmu, apakah manajer itu harus menyetujui formulir cuti Wu?

(*)