Find Us On Social Media :

Pernah Merasa Jatuh dari Ketinggian Sewaktu Tidur? Begini Penjelasannya

By Anita Rohmatur R, Minggu, 10 September 2017 | 21:28 WIB

jatuh dari ketinggian saat sedang tidur adalah hal normal

Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere

Grid.ID – Tubuh manusia kadang sulit untuk dijelaskan.

Beberapa aktivitas di dalam tubuh kadang sampai saat ini masih menjadi misteri yang belum bisa dijawab.

Namun, kamu harus bersyukur karena bisa mengalami hal ini.

Ini pertanda kamu adalah ciptaan yang tidak sama dengan ciptaan lainnya.

Satu contoh aktivitas yang tidak kamu sadari ketika tidur adalah merasa jatuh dari ketinggian.

(BACA JUGA: Beginilah Keindahan Pantai Indonesia yang Pasirnya Terbelah di Tengah Lautan)

Seperti dilansir dari cracked.com, para ahli telah menjawab salah satu aktivitas yang dialami tubuh ketika kamu tidur.

Sensasi jatuh dan tersentak tiba-tiba yang kamu rasakan ketika tertidur dinamakan kedutan hypnagogic myoclonic.

Ini biasanya terjadi karena kejang otot yang cukup ringan yang bisa membuat kamu terjaga.

Hal ini sudah terjadi cukup umum dan sekitar 70 persen dari kamu sudah pernah mengalaminya.

(BACA JUGA: Asik Berpose Sesuai Arahan Fotografer, Video BTS Bella dan Emran Ini Bikin Baper Netizen)

Selain itu penyebabnya juga kemungkinan terjadi karena seseorang yang kelelahan atau sedang tidur dalam posisi yang tidak nyaman.

Sebagian besar peneliti merasa bahwa ketika otot mulai kendur saat mempersiapkan indera otak untuk tidur dan salah menafsirkan sinyal relaksasi, maka ini bisa diasumsikan bahwa tubuh sedang terjatuh.

Jadi, kamu tidak perlu takut ketika kamu jatuh dari ketinggian saat sedang tidur karena hal ini adalah normal. (*)