Find Us On Social Media :

Gemeess banget! Seni Makeup ala Kupu-kupu Ini Lagi Kekinian di Instagram, Cobain yuk?

By Jeanne Pita, Selasa, 12 September 2017 | 13:37 WIB

Tren seni makeup ala kupu-kupu yang wajib kamu coba

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Riasan makeup nampaknya sudah menjadi sebuah hobi yang sekarang banyak digandrungi oleh para wanita.

Banyak tren riasan makeup yang bermunculan dari para beauty vlogger dengan banyak ide-ide yang kreatif.

Seperti yang baru-baru ini menjadi banyak perhatian para netizen.

(BACA: Raffi Ahmad Sampai Gagal Fokus, Beberapakali Nampak Melototin Bagian Bawah Ayu Ting Ting )

Muncul tren riasan makeup yang terinspirasi dari sayap kupu-kupu yang selalu terlihat cantik.

Penasaran seperti apa?

Berikut beberapa foto yang telah Grid.ID rangkum untuk kamu.

1. Sayap kupu-kupu berwarna oranye

Sayap kupu-kupu berwarna oranye menjadi inspirasi pemilik akun Instagram @ingvildostgard.

Ia melukis sayap kupu-kupu dengan memoleskan eyeshadow berwarna oranye.

Kemudian memberikan pulasan eyeliner berwarna hitam di bagian pinggir dengan bentuk lengkungan agar semakin mirip dengan sayap kupu-kupu.

(BACA: Mengagetkan! Tenyata Begini Penampilan Ian Kasela Tanpa Kacamata Hitam)

2. Nuansa ungu

Pemilihan warna yang berbeda, hadir dalam postingan pemilik akun Instagram @lucyantellmakeup.

Ia memilih kupu-kupu berwarna ungu sebagai inspirasinya.

Tak hanya melukis bagian pinggiran eyeshadow ungunya dengan eyeliner, ia juga melukis bagian dalam kelopak matanya dengan garis-garis yang menyerupai pola sayap kupu-kupu tersebut.

3. Kupu-kupu utuh

Nah kalo pemilik akun Instagram @nasiabelli lebih memilih melukis bentuk kupu-kupu utuh di bagian matanya.

Penampilan matanya terlihat tambah cantik dengan riasan permata di bagian bawah alisnya.

Unik banget ya!

(BACA: Bahagianya Laudya Cynthia Bella Menjadi Istri Engku Emran, Bikin Ngiri Deh)

4. Makeup colorful

Jika kamu suka dengan riasan makeup yang colorful, postingan dari akun Instagram @bronya_h ini bisa jadi inspirasi kamu.

Ia memberi pulasan 3 gradasi warna yang berbeda dari riasan sayap kupu-kupu miliknya.

Jadi, mana riasan makeup kupu-kupu favorit kamu? 

Tertarik mencoba? (*)