Julukan itu dia dapatkan karena Minho memang mudah bergaul dengan siapa saja, bahkan dengan para senior.
Minho diketahu bisa sangat dekat dengan aktor-aktor senior yang pernah melakukan proyek yang sama dengannya.
"Itu adalah nama julukan yang dibuat karena aku punya banyak hyung," jawab Minho seperti dikutip Grid.ID dari Soompi.
Beberapa aktor yang dekat dengan Minho Shinee adalah Ma Dong Seok, Son Hyun Joo dan Yoo Hae Jin.
Ternyata ada alasan unik mengapa Minho bisa punya banyak hyung.
Minho sering membantu para artis senior ini dan juga menraktir mereka minum.
Bahkan menurut Minho, dia juga tak sungkan mengirimkan video dirinya dengan tingkah imut, untuk bertanya apakah para Hyung ini mau dibawakan makanan enak.
Duh, ini sih namanya kakak ketemu gede ya?
Minho Shinee lovable banget, sih. (*)