Grid.ID - Halimah Yacob akhirnya dilantik jadi presiden baru Singapura, Kamis (14/9/2017).
Nah, sehari setelah pelantikan, Jumat (15/9/2017), Halimah Yacob pun langsung masuk kerja.
Sesuai apa yang diucapkannya, Halimah Yacob tetap ingin menetap di rumah susun tempatnya tinggal selama ini.
Rumah susun di daerah Yishun, utara Singapura itu memang jadi tempat tinggal Halimah sejak pertama kali menikah.
(BACA : Akad Nikah Lancar, Begini Detik-Detik Bella dan Aleesya Menjerit ‘Yeay’! )
Usai dilantik, Halimah pun disambut hangat penghuni rusun Yishun.
Banyak tetangga yang mengajaknya foto bersama.
"Bayangkan bila tetanggamu adalah seorang presiden Singapura, keren bukan?," tulis seorang warga rusun Yishun saat menulis status di Facebook.
Nah, karena kini sudah jadi presiden, maka Halimah Yacob pun tak bisa sembarangan berangkat kerja.
(BACA : Jadi Pabrik Anak, Ini Pengakuan Mantan Simpatisan ISIS yang Kembali ke Indonesia, Sadis )
Ia harus mengikuti protokoler kenegaraan, di mana seorang presiden harus dikawal.
Lalu, bagaimana kesibukan polisi mengawal Halimah Yacob berangkat kerja?
Simak videonya di bawah :