"Better and better. Sekarang lagi ngebangun dapur khusus buat produksi kuenya, semua kesusahan sendiri, semua pake modal sendiri," cerita Nikcy Tirta.
"Pelan-pelan dari mulai oven industrinya aku cari sendiri, peralatan buat bakingnya aku cari sendiri, bahan-bahannya itu juga cukup bikin ingredient. Jadi semua itu aku cari sendiri, ngulik sendiri," tambahnya.
Dapur produksi Nicky Tirta sendiri saat ini sudah 80% hampir jadi.
Diperkirakan, seminggu atau dua minggu yang akan datang, dapur produksi Nicky Tirta akan jadi.
Baca :Tak Hanya Laudya Cynthia Bella, Inilah 9 Selebriti Wanita Dinikahi Pengusaha, Nomor 9 Akhirnya Cerai
Nicky Tirta membuka usaha kue bernama Kytir Premium Brownies.
Ia mulai berjualan kue mulai April 2017.
Awalnya, ia berjualan baru melalui akun sosial medianya.
Nicky Tirta memastikan bahwa ia terjun langsung membuat kue di dapur.
Pria yang pernah mengambil kursus memasak di Australia ini bahkan menciptakan resep sendiri.
Ia pernah membawakan acara kuliner bertajuk Dapur Nicky di Kompas TV sekitar tahun 2012 hingga 2014.
Nicky Tirta menikah dengan Liza Elly Purnamasari, runner-up pertamaPuteri Indonesia 2011.
Pada tanggal 27 Juli 2013, Nicky dikaruniai seorang anak perempuan yaitu Naara Ellyna Tirta. (*)
Baca : Inilah 5 Istri Pemilik Stasiun TV Swasta di Indonesia, Nomor 4 Paling Muda