Find Us On Social Media :

Misteri Hilangnya Pasutri 75 tahun Lalu Akhirnya Terpecahkan! Masih Pakai Baju Era Perang Dunia Kedua!

By Linda Fitria, Senin, 18 September 2017 | 01:40 WIB

Penemuan jasad saat gletser mencair

Jasad pasangan ini ditemukan berdampingan di dekat lift ski di atas resor Les Diablerets di ketinggian 2615 meter (8600 kaki).

Menurut anak bungsu pasangan ini, perjalanan ke gletser sang ibu adalah pengalaman pertama bagi sang ibu.

"Ini adalah pertama kalinya ibuku pergi bersamanya dalam perjalanan seperti itu," kata putri termuda mereka Marceline Udry-Dumoulin kepada harian Lausanne Le Matin.

(BACA : Tak Takut Gunjingan, 4 Artis Ini Rela Jadi Istri Kedua, Salah Satunya Putuskan Bercerai Lewat Pesan Singkat)

Marceline berumur 4 tahun saat harus menjadi seorang yatim piatu.

Ia menceritakan bahwa tim desa telah mencari pasangan itu namun gagal.

Mereka diketahui menghilang saat mencoba menenggak sapi perah di padang rumput di atas Chandolin Swiss pada 15 Agustus 1942.

Marcelin Dumoulin sang ayah berumur 40 tahun, adalah seorang pembuat sepatu, sementara Francine sang ibu 37 tahun, adalah seorang guru.

(BACA : Nggak Kalah Modis dengan Kakaknya, Nagita Slavina, Gaya Simpel Kasual Chacha Tengker Ini Cocok Untuk Pergi Ke Kampus)

Tak kunjung mendapat kabar akhirnya pencarian itu dihentikan.

Sampai ada sebuah kabar mengenai penemuan sebuah jasad di daerah tersebut dan membuat syok anak-anak pasangan yang telah hilang itu.

Polisi kemudian melakukan uji DNA untuk memastikan apakah benar jasad tersebut Ayah dan Ibu Marceline.