Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri
Grid.ID – Film seri Harry Potter yang telah usai membuat para pemainnya kini tak lagi tinggal di sekolah sihir ternama Hogwarts.
Termasuk aktris cantik Emma Watson yang berperan sebagai Hermione Granger.
Sudah tidak menjadi murid di sekolah sihir Hogwarts, kini Emma Watson memiliki gaya makeup cantik dengan lipstik warna merah yang memukau.
(BACA: Venna Melinda Sudah Siapkan Hal Hebat Ini Untuk Anak Angkatnya)
Tampak wanita berusia 27 tahun ini memoleskan lipstik berwarna merah klasik pada bibirnya.
Ia pun memadukan lipstiknya dengan riasan mata natural dan blush on pink kemerahan yang memberikan rona cantik pada pipinya.
Di lain kesempatan, Emma kembali memoleskan sentuhan merah oranye pada bibirnya.
(BACA: Pakai Sepatu Murah, Beginilah Penampilan Istri Presiden AS, Melania Trump Saat Mengenakan Sneakers)
Ia memadukannya dengan blush on berwarna peach dan tata rambut messy bergelombang yang membuatnya semakin memesona.
Dan yang terakhir adalah lipstik bold yang sukses membuat penampilannya makin memesona.
Lipstik bold dengan warna merah keunguan ini dipadukan dengan riasan mata smokey eyes natural dan blush on pink yang cantik.
Gimana menurutmu?
Masih tetap cantik memukau kan dengan lipstik merah seperti ini. (*)