Find Us On Social Media :

Tren Kecantikan yang Lagi Hits Biar Wajah Makin Pangling: Operasi Kelopak Mata atau Blepharoplasty

By Ridho Nugroho , Rabu, 20 September 2017 | 23:16 WIB

Operasi Blepharosplasty yang bertujuan untuk memperbaiki tampilan kelopak mata.

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Banyak yang bilang, bagian mata adalah bagian terpenting untuk memancarkan kecantikan seorang wanita.

Untuk itu, sebagian wanita rela melakukan berbagai macam cara untuk mempercantik bagian matanya, mulai dari extension bulu mata sampai dengan sulam alis.

( BACA : Ihh! Sarang Kutu Di Kelopak Mata? Jangan Malas Bersihkan Mascara! )

Namun, kini ada cara terbaru untuk menambah cantik bagian mata kamu, dengan cara operasi bagian dari kelopak mata kamu, seperti penelusuran wartawan Grid.ID mengenai Blepharoplasty.

Hal ini dijelaskan oleh dr. Yunia Irawati, MD salah satu dokter spesialis mata di Jakarta Eye Center (JEC) yang ditemui oleh Grid.ID, Selasa (19/09), di Kawasan Kemang Jakarta.

( BACA : Hati-hati, Pasang Bulu Mata Ekstensi, Kelopak Matanya Malah Jadi Rusak Gini! )

Kini, para dokter tengah menggalakkan operasi kelopak mata yang kerap disebut dengan Blepharosplasty yang bertujuan untuk memperbaiki tampilan kelopak mata.

Rupanya tak hanya untuk kecantikan saja, Blepharosplasty ini juga berguna untuk kesehatan mata dengan cara membuat luas pandang menjadi lebih jelas, khususnya bagi orang keturunan darah oriental yang umumnya tidak memiliki kelopak mata dan luas pandang yang sempit.

"Operasi ini memang sudah ada sejak awal JEC berdiri, dan lebih terkenal di negara Korea dan Jepang karena para wanita di sana ingin lebih memiliki kelopak mata yang lebih besar dan terlihat cantik," jelas dr. Yunia pada Grid.ID

( BACA : Cara Instan Mengubah Kelopak Mata Lebih Kencang dan Awet Muda dengan Operasi Blepharoplasty  )

Biasanya jenjang usia pasien yang banyak minat dengan metode ini adalah usia antara 30 sampai 50 tahun karena di usia ini, sebagian orang tengah mengalami keruputan dan pembengkakan pada bagian matanya.

Padahal, seharusnya lebih baik operasi ini dilakukan pada saat usia masih anak-anak, di mana pada usia tersebut bagian mata masih lebih mudah dioperasi dan cepat dalam proses pemulihannya.

Berapa kira-kira harga Blepharosplasty? Jadi penasaran, ya, hehehe…. (*)