Find Us On Social Media :

VIDEO : Geger Jalanan Tiba-tiba 'Bernafas', Netizen Sebut Tanda Kiamat, Ternyata ini Fakta Sebenarnya

By Aji Bramastra, Jumat, 22 September 2017 | 21:35 WIB

Efek dahsyat gempa Meksiko.

Grid.ID - Video ini beredar di media sosial belakangan.

Dalam video, terlihat sebuah bagian jalan yang bergerak naik turun.

Jalanan itu seolah-olah sedang bernafas.

Netizen pun banyak mengomentari video ini.

(BACA : TERPOPULER: 7 Artis yang Hamil Saat Nikah, Denny Sumargo Ketemu Nyi Roro Kidul, dan Kurusnya Manohara Sekarang )

Ada yang menyebut bila pemandangan aneh tersebut adalah tanda kiamat sudah dekat.

Tapi apa yang sebenarnya terjadi dalam video tersebut?

Video tersebut ternyata diambil di Kota Morelos, Meksiko.

Lihat videonya di bawah :

(BACA : Kisah Kiper Cilik Timnas U-16 Mariana Utara yang Jadi Lumbung Gol, Beginilah Komentar dari Netizen Indonesia )

Sebagaimana diketahui, Meksiko baru saja diguncang bencana gempa hebat.

Nah, jalanan bernafas itu diyakini merupakan efek dari gempa.

Terhitung sejak awal September, sudah dua kali gempa mengguncang Meksiko.

Gempa yang terkuat, sejauh ini berkekuatan 7,1 skala richter.

Gempa di Meksiko sendiri menelan sedikitnya 42 korban jiwa. 

Jutaan warga terpaksa mengungsi ke jalanan.

Presiden Meksiko, Pena Nieto, mengatakan, sebanyak 27 gedung bertingkat ambruk karena gempa.

Ratusan orang diyakini masih terjebak di dalam reruntuhan.(*)