Find Us On Social Media :

4 Spot Favorit yang Bisa Membangkitkan Gairah Pasanganmu, Mana Favorit Kalian?

By Jeanne Pita, Sabtu, 23 September 2017 | 22:53 WIB

Menambah gairah pasangan bisa dilakukan dengan beberapa cara

Grid.ID - Mungkin tanpa disadari kamu pernah merasa geli di titik-titik tertentu.

Atau kadang kamu merasa merinding setelah titik tertentu di tubuhmu tersentuh benda asing.

Ini hal yang perlu kamu ketahui sebelum masuk ke inti hubungan seks.

(BACA: Pasangan Suami Istri Tega Bunuh dan Bakar Anaknya, Hanya Karena Hal Sepele Ini!)

Kebanyakan perempuan memiliki titik-titik tertentu yang ingin disentuh oleh pasangannya.

Kita pasti menginginkan sentuhan-sentuhan yang lembut dan penuh perasaan pada titik-titik tersebut.

Sayangnya, ternyata seringkali pasangan kita sukar memahami apa keinginan kita.

Coba bantu pasangan kita mengetahui apa yang kita inginkan dengan memberitahunya atau mengarahkan tangannya pada area-area ini.

(BACA: Pose Cantik Bareng 3 Artis Lain, Tas Raisa Tenyata yang Paling Mahal, Segini Harganya!)

1. Payudara

Dari penelitian yang dilakukan oleh Men’s Health dan Women’s Health, area puting menjadi titik favorit bagi 39 persen responden.

2. Leher

Sebanyak 28 persen responden perempuan mengakui bahwa leher terutama leher bagian dalam bisa meningkatkan gairah seksual.

3. Paha Bagian Dalam

17 persen perempuan yang mengikuti penelitian ini mengatakan bahwa sentuhan atau pijatan lembut pada area paha bagian dalam meningkatkan gairah.

(BACA: Muncul Logo Toilet Baru Selain Pria dan Wanita, Netizen: Jijik!)

4. Telinga

Lalu berikutnya, 10 persen responden mengaku menyukai bila pasangannya melakukan rangsangan di area telinga.

Yang lainnya, sebanyak 6 persen perempuan menyukai area lain yang tidak disebutkan. 

Bisa jadi, area perut, pusar, pipi, kaki, dan lainnya.

Itulah area-area di mana kebanyakan perempuan menginginkan pasangan untuk memberi sentuhan lembut.

Bila pasangan masih belum mengerti keinginan kita, coba arahkan dengan mesra, ya! (*)

(nova.id/Dionysia Mayang)

Artikel ini pernah tayang di nova.id dengan judul 3 Spot Favorit Untuk Membangkitkan gairah Birahi, yang Mana Favorit Anda?