Find Us On Social Media :

Tidak Membeda-Bedakan Dalam Mendidik Putra-Putrinya, Ini Yang Umi Pipik Lakukan

By Dwi Lanang Sentosa, Minggu, 24 September 2017 | 21:12 WIB

Pipik Dian Irawati atau Umi Pipik saat ditemui Grid.ID di Warung Mbok Judes, Bintaro Sektor 3A, Tangerang Selatan, Minggu (17/9/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Demi mengajarkan anak-anaknya mengenai agama, Umi Pipik menempelkan catatan berupa sunah rasul di dinding-dinding rumah. Hal ini dimaksudkan agar sang anak selalu ingat untuk mengaplikasikan sunah rasul dalam kegiatan sehari-hari mereka.

(BACA: Tidak Mampu Mengawasi Anak 24 Jam, Umi Pipik 'Angkat Tangan' Mendidik Anak)

"Iya. Saya lebih banyak menempelkan kalimat-kalimat di dekat tangga jadi anak turu, mereka selalu baca," ungkap Umi Pipik usai mengisi kajian di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (21/9/2017).

(BACA: Umi Pipik Maknai Tahun Baru Islam Dengan Lakukan Hal Ini)

Sunah-sunah yang ditempelkan Umi Pipik berisi bagaimana bersikap sehari-hari, seperti sunah sebelum tidur, adab ketika makan, dll.

(BACA: Mengenang Keromantisan Almarhum Uje Kepada Umi Pipik, Sweet Banget!)

Bagi Umi Pipik pendidikan agama untuk anak sangat penting, dan tidak membeda-bedakan dalam mengajarkan Agama kepada putra-putrinya. Karena hanya anak soleh lah yang bisa mendoakan orang tua. (*)