Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri
Grid.ID – Bulu mata yang lentik selain menjadi dambaan setiap wanita juga sebagai penunjang gaya make up yang keren.
Untuk tampilan yang super stylish, mengaplikasikan maskara agar bulu mata cantik sangat diperlukan.
Dirangkum oleh Grid.ID dari Popsugar, ada 4 cara mengaplikasikan maskara supaya penampilanmu makin stylish.
(BACA: Diduga Sudah Digituin, Rossa Pamer Sesuatu Sambil Nemplok di Pundak Afgan)
Cuma satu maskara seperti ini kamu sudah dapat 4 look berbeda yang pastinya membuatmu terlihat semakin keren dan cantik.
1. Bulu Mata Natural
Aplikasikan maskara di bagian tengah bulu mata dari atas ke bawah.
Dilanjutkan di sisi luar bulu mata dan sisi dalamnya dengan cara yang sama.
Dan tampilan bulu mata natural untuk gaya make up yang natural siap menemani harimu.
2. Bulu Mata Winged-out
Tampilan bulu mata seperti ini bisa memberi efek lebar pada matamu loh.
Fokuskan aplikasi maskara di sisi bagian luar mata.
Kemudian aplikasikan maskara dari dalam keluar.
Tampilan seperti ini sangat cocok dipadukan dengan cat-eyes eyeliner untuk menonjolkan riasan pada mata.
3. Bulu Mata Lush Lower
Tampilan seperti ini maksudnya untuk membuat tampilan bulu mata bagian bawah terlihat lebih tebal.
Caranya, pegang gagang maskara secara vertikal dan mulai aplikasikan pada bagian bawah bulu mata.
Lanjutkan dengan mengaplikasikannya dari atas ke bawah.
Tampilan seperti ini cocok untuk pemilik mata kecil agar matamu terlihat segar.
4. Bulu Mata Bervolume
Untuk kamu yang ingin berpenampilan bold dengan bulu mata lentik indah.
Membuat bulu mata bervolume seperti ini gampang banget.
Bubuhkan bedak bayi sebelum mengaplikasikan maskara pada bulu mata.
Aplikasikan maskara dua kali agar terlihat lebih bold.
Dan seperti inilah hasilnya.
Warna lipstik bold juga cocok untuk kamu yang ingin tampil berani loh.
Dijamin tampilan wajahmu akan semakin memesona dan super stylish tentunya.
Selamat mencoba! (*)