Kesederhanaan Soimah ini ternyata juga menular ke anak-anaknya, Aksa dan Diksa.
Meskipun sudah menjadi anak dari selebritis terkenal, kedua putra Soimah tidak terlihat hidup dalam gelimang harta.
Selain kesederhanaan, hal menular lain yang ditularkan Soimah ke anaknya adalah bakat dalam berjoget.
Berdasarkan pantauan Grid.ID, anak bungsu Soimah yang memiliki nama lengkap Diksa Naja Naekonang, diam-diam memiliki bakat seperti ibunya.
Meskipun masih duduk di bangku sekolah dasar, Diksa sudah menunjukkan bakat menari dengan baik.
(BACA: Tak Mengikuti Jejak Sang Anak, Soimah Pancawati Belum Mau Berbisnis)
Tariannya tentunya berupa joget dangdut.
Lebih spesifiknya, joget dangdut ala Temon Holic.
Temon Holic merupakan sebuah kreasi joget.
Belakangan ini, Temon Holic menjadi fenomena joget baru yang mengusung tema joget dangdut tanpa kerusuhan atau tawuran.
Meskipun gerakan-gerakan dalam joged ala Temon Holic ini cukup susah, namun nyatanya banyak masyarakat yang menggemarinya.
(BACA: Tak Diundang, Ini Doa Soimah Untuk Rumah Tangga Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran)
Salah satunya adalah Diksa, anak Soimah yang bahkan bisa menarikannya dengan baik.
Penasaran kan bagaimana aksi Diksa saat goyang Temon Holic?
Coba simak video berikut yang telah dilansir Grid.ID dari akun Instagram Soimah:
Gimana yahud banget kan goyangan Diksa?
Kira-kira bakal ikut jejak ibunya di dunia entertain nggak ya? (*)