"Berbakti sekali, saya merasa sangat terharu, "tambahnya.
Menurut BBC, Profesor Hu adalah satu-satunya orang yang dapat diandalkan untuk mengurus ibu yang berusia 85 tahun itu.
Ayah Hu meninggal dunia tahun 2011 karena pendarahan di otaknya.
( BACA : Tega Banget, Remaja Difabel Dimanfaatkan Untuk Melakukan Kejahatan Ini )
Hu juga memiliki saudara kandung lainnya.
Sayangnya, dia adalah satu-satunya rang yang bisa dikenali oleh ibunya karena penyakit Alzheimer itu.
Ibunya tidak lagi dapat membedakan saat dia memegang minuman ringan, gula, garam, dan detergen.
Setelah ceritanya menjadi hit besar di Weibo dengan lebih dari 120.000 orang menyukai, sang profesor dipuji oleh banyak pengguna karena menjadi panutan.
Dia dianggap sebagai anak yang berbakti sekaligus pendidik yang baik.
Profesor Hu mengaku ibunya sangat patuh ketika ia sibuk memberikan ceramah.
Ketika ditanya apakah dia akan mencari perawat, Hu masih belum memikirkannya.
(*)