Saat tersetrum, kata Rusyati, Suriyah sempat berteriak minta tolong hingga lemas dan meninggal dunia.
Menurut Rusyati, Suriyah tersetrum sekitar pukul 08.00, dan petugas penyelamatan dari Dinas Pemadam Kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 09.00. Saat itu di lokasi sedang gerimis.
"Tiba-tiba korban teriak minta tolong," ujar Rusyati, seperti dikutip Grid.ID dari Kompas.com di dekat lokasi tersetrumnya Suriyah, Rabu (27/9/2017).
Rusyati menjelaskan, warga di sekitar lokasi kejadian sempat mencoba menolong ibu dua anak tersebut.
Beberapa warga yang sedang minum kopi di warung Rusyati juga ikut berusaha menolong Suriyah.
Ketika dilihat lebih dekat, kata Rusyati, Suriyah sudah berada di antara dua tiang listrik dalam kondisi kaki yang menempel pada tiang.
Warga kemudian mencoba menarik Suriyah dengan kayu dan bambu.
Masih Ingat Eman Abdul Atti? Wanita Tergemuk Sedunia Ini Tutup Usia! Begini Kondisi Terakhirnya
Namun tubuh Suriyah yang menempel pada tiang listrik sulit ditarik hingga jiwanya tidak terselamatkan.
"Awalnya korban teriak minta tolong, tapi lama-lama lemas sampai enggak bersuara," ujar Rusyati.
Tubuh Suriyah, kata dia, tersetrum hingga berasap.