Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere
Grid.ID – Kamu yang saat ini sedang hamil sebaiknya harus menjaga tekanan darahmu agar tetap normal.
Tekanan darah yang normal bisa kamu dapatkan dengan berbagai cara.
Misalnya, dengan tidur teratur, makan makanan yang tidak memacu tekanan darah tinggi dan juga melakukan yoga.
(BACA : 9 Wanita Pemain Film yang Kerap Memainkan Peran Antagonis, Nomor 9 Sudah Meninggal Dunia )
Hal mengejutkan datang dari laman dailymail untuk para ibu hamil.
Dari laman tersebut diketahui bahwa wanita hamil dengan tekanan darah tinggi dua kali lebih mungkin memiliki anak obesitas.
Beberapa wanita hamil menjadi responden dalam penelitian ini.
Periset menemukan bahwa anak-anak mereka 49 persen lebih mungkin menderita obesitas jika ibunya memiliki tekanan darah tinggi selama trimester kedua.
Hal ini meningkatkan risiko anak mengalami masalah tekanan darah dan jantung di masa depan.
Riset ini dilakukan oleh tim dari Universitas Qingdao, China, dan Universitas Cambridge, Inggris.
(BACA : Syahrini Dituduh Umroh Pakai Endorse First Travel, Ternyata Begini Faktanya Loh )
Pernyataan tentang hal ini dibenarkan oleh penulis studi tersebut, Dr. Ju-Sheng Zheng, dari Universitas Qingdao.
Hipertensi dapat menyebabkan penurunan aliran darah plasenta ke janin, penyakit kardiovaskular di masa depan dan persalinan prematur.
Para ahli merekomendasikan dokter untuk memantau tekanan darah mereka sampai akhir kehamilan untuk mengurangi risiko diabetes pada anak.
Jadi, kamu lebih baik sesering mungkin mengecek tekanan darahmu ya. (*)