Laporan Wartawan Grid.ID, Alfa Pratama
Grid.ID - Sesuai kata pepatah, tuntutlah ilmu setinggi langit, maka kejarlah ilmu hingga dimana pun berada.
JIka ada kemauan, tak ada salahnya kamu menempuh pendidikan hingga ke luar negeri.
Salah satu negara yang bisa menjadi pilihan tujuan pendidikan adalah negara Selandia Baru.
Selama ini, sebagian besar orang selalu mengincar peluang melanjutkan studi ke benua Eropa, Amerika, atau terbatas hanya di Australia saja.
Padahal, tidak jauh dari negeri kanguru tersebut, terdapat satu negara kecil yang juga memiliki kualitas pendidikan tidak kalah dengan pendidikan di negara lain.
Baca : Inilah 5 Istri Pemilik Stasiun TV Swasta di Indonesia, Nomor 4 Paling Muda
"Keuntungan pendidikan di Selandia Baru adalah sistem pendidikannya menyiapkan manusia yang siap kerja," ujar Duta Besar Selandia Baru untuk Indonesia, Dr. Trevor Matheson saat ditemui Grid.ID di salah satu restoran di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (28/09/2017).
Menurut Dr. Trevor Matheson salah satu bidang pendidikan yang banyak dicari oleh mahasiswa dari luar Selandia Baru adalah bidang yang terkait dengan hospitality.
Bidang ini meliputi bidang pariwisata, perhotelan yang di dalamnya termasuk bidang culinary.
Lalu, berapa biaya pendidikan hospitality di Selandia Baru?
Inilah gambaran biaya pendidikan di 4 kampus.