Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Wanna One menjadi grup rookie yang populer saat ini.
Debut pada 7 Agustus 2017, Wanna One merilis album debut bertajuk "1X1=1 (TO BE ONE)."
Boyband hasil Produce 101 Season 2 ini resmi melakukan debut melalui sebuah showcase di tanggal yang sama.
(BACA: Bikin Iri, Ternyata ini loh Hadiah dari Wanna One Buat BoA)
Showcase yang bertajuk "Wanna One Premiere Show-Con" itu berhasil menarik hingga 20.000 fans untuk memadati Gocheok Sky Dome.
Popularitas Wanna One pun sampai ke luar Korea Selatan saat mereka mengikuti KCON.
Selain itu, Wanna One juga telah menggelar fanmeeting di beberapa negara.
(BACA: Wanna One Bakal Gelar Event ini di Indonesia, Wannable Siap-siap Nabung yah!)
Indonesia pun telah dijadwalkan akan menjadi salah satu negara tujuan fanmeeting Kang Daniel cs.
Selesai dengan masa promosi album debut, Wanna One dikonfirmasi akan melakukan comeback pada minggu ketiga November.
Pada Rabu (27/9/2017) melalui channel YouTube Mnet, Wanna One merilis sebuah video.
(BACA: Ketika V BTS Jadi Panutan Park Ji Hoon Wanna One, Ini Reaksinya!)
Judul video tersebut tertulis "1-1=0 (NOTHING WITHOUT YOU) yang diduga sebagai teaser comeback untuk November.
Tentunya akan menjadi teaser awal yang dirilis.
Siapa nih yang udah nggak sabar ketemu Wanna One dengan album baru?
(BACA: Siap-siap! Wanna One Lagi Nyiapin Album Repackaged Lho, Rilis Kapan Ya?)
Jangan lupa nabung ya Wannable, awal tahun bakal ketemu Wanna One di Indonesia nih!