Anji sempat dianggap belum sepenuhnya percaya bahwa Leticia Chalotte adalah anaknya, sehingga ia dituduh menuntut tes DNA atas Leticia.
Selain itu, suami dari Wina Natalia tersebut juga dianggap memanfaatkan Leticia.
Mendengar banyaknya pemberitaan buruk tentangnya, Anji pun memberikan klarifikasi.
(BACA: Dikabarkan Ribut dengan Anji Eks Drive Soal Anak, Ini Jawaban Tegas Sheila Marcia )
Dilansir Grid.ID dari instagram Anji, begini bunyi klarifikasi darinya soal masalah Leticia.
"Saya dan Istri tidak pernah mau memanfaatkan Leticia.
Hidup kami baik-baik saja dengan 4 anak yang pintar-pintar.
Karir saya pun baik-baik saja tanpa perlu konflik.
Sebelum kami mencari dia dan akhirnya dia masuk kembali dalam kehidupan kami, kami baik-baik saja," tulisnya.
(BACA: Pasca Kecelakaan, Proyek Band-Duo Sheila Marcia Aktif Kembali)
"Kami bisa saja kalau mau tidak peduli, setelah 5 tahun tidak diperbolehkan bertemu.
Bahkan bisa saja kami melupakannya.