Laporan Wartawan Grid.ID, Hyashinta Amadeus
Grid.ID - Setiap orang pasti mengharapkan cinta sejati.
Berawal dari kenalan, menjalin hubungan yang lebih dekat, pacaran, tunangan, dan akhirnya menikah.
Itulah kehidupan yang dianggap ideal oleh kebanyakan orang.
Namun bagaimana bila menjelang tahap akhir, ada berita buruk yang datang?
Inilah yang dialami oleh Zhuo, pria asal Singapura.
Dilansir World of Buzz, kisah asmara pria ini berjalan layaknya sebuah cerita dalam sebuah film.
Seorang detektif pribadi bernama Zhuo baru saja diwawancarai untuk membahas kasus paling hebat ini.
Dia dipekerjakan oleh seorang pebisnis kaya di Singapura untuk menyelidiki tunangannya selama sekitar 1,5 bulan.
(Baca: Kisah Viral Denis Kancil, Pebalap Muda yang Digilai Banyak Cewek ABG, Meninggal dengan Cara Tragis)
Awalnya, Zhuo melaporkan tunangan kliennya itu menjalani hidupnya dengan normal dan tidak memiliki aktivitas mencurigakan.
Zhuo pun melaporkan bahwa semuanya berjalan normal.
Namun minggu berikutnya perempuan itu mulai menunjukkan warna aslinya yang ternyata menipu tunangannya.
Rupanya, dia berkencan dengan pria lain dan bertemu di sebuah hotel.
(Ternyata Ini Loh yang Bikin Rifky Balweel Mantab Nikahi Biby Alraen Awal Tahun Depan, Pantesan Aja!)
Zhuo pun berhasil mendapatkan bukti berupa video.
Dia berkata, "Mereka naik ke kamar bersama tapi salah satu dari mereka pergi dulu sebelum yang lain. Namun, mereka berdua keluar dari ruangan yang sama."
Detektif itu pun menunjukkan video itu ke kliennya dan memprediksi pria itu akan membatalkan rencana pernikahannya.
Namun, mereka sudah memesan tempat pernikahan mereka.
Ia merasa terkejut saat menerima telepon dari klien yang mengirimkan undangan pernikahan.
Itu benar-benar di luar prediksinya, namun ia tetap datang ke pesta.
Tibalah saat makan malam di mana mempelai mulai menayangkan video kilas balik kisah cinta mereka.
Bisa dibilang setengah dari video terlihat manis, lalu kemudian berganti menjadi mengagetkan.
(Baca:Ditinggal Pergi Denis Kancil Selama-lamanya, Curahan Hati Bella ini Bikin Nangis)
Tiba-tiba ada kejutan yang tidak menyenangkan di video itu yang berisi bukti bahwa mempelai wanita berselingkuh.
Video itu diputar di depan seluruh tamu undangan yang datang.
Pengantin wanita begitu malu dan terhina saat melihat video yang dia lihat itu.
Tak perlu diperjelas lagi bahwa akhirnya pernikahan mereka itu dibatalkan.
(Baca: Inikah Firasat Denis Kancil dalam Unggahan Foto Terakhirnya Sebelum Ajal Menjemput?)
Zhuo mengatakan kasus perselingkuhan membuat sekitar 70% klien membatalkan pernikahan.
Namun cerita ini adalah cerita paling berkesan yang pernah ia tangani.(*)