"Itu saya membayar full. Saya memang pernah sebagai jamaah reguler yang diperlakukan sama dengan 250 jamaah lainnya dengan fasilitas yang sama semuanya dan ketika itu juga Alhamdulillah keberangkatan saya lancar."
"Alhamdulillah saya bisa mendapatkan rezeki untuk berangkat Umroh Alhamdulillah dengan biaya saya sendiri." lanjut Vicky Shu.
"Lalu atas dasar tersebut mungkin karena posisi saya sebagai seorang public figure menurut pihak First Travel, kalau saya sih merasa saya pengamen keliling saja gitu jadi di awal tahun 2017 saya niat menjalankan ibadah Umroh lewat itu sih karena pemantapan abis dilamar ya" papar Vicky Shu.
Vicky Shu juga mengakui berbagai penawaran untuk Endorse beberapa kali memang datang, namun Vicky mengaku tidak menerima endorse terutama jika menyangkut urusan ibadah.
"Saya berencana untuk menjalankan ibadah umroh kebetulan banyak pihak-pihak yang menawarkan endorse segala macam tapi saya memang jangankan ibadah ya, keseharian boleh dicek di akun saya, saya saja nggak terima endorse itu." tegas Vicky Shu.
Simak langsung keterangan dari Vicky Shu tentang keterlibatannya dengan First Travel sebagai jemaah umroh.
(*)