Find Us On Social Media :

Waduh, Ternyata Menangis Bisa Hasilkan Energi Listrik loh! Kok Bisa ya?

By Anita Rohmatur R, Selasa, 3 Oktober 2017 | 20:31 WIB

Tangis bisa hasilkan listrik

Laporan wartawan Grid.ID, Husna Rahmayunita

Grid.ID - Menangis identik dengan rasa sedih yang begitu mendalam.

Tapi bisa juga, menangis karena terharu.

Tapi tahukah kamu?

Dikutip Grid.ID dari akun dailymail.co.uk, tim peneliti dari Universitas Limerick, Irlandia menemukan fakta baru tentang menangis.

Para peneliti yang terdiri dari Dr John Sweeney, Dr Aimee Stapleton dan Dr Vincent Casey dari Universitas Limerick

(BACA JUGA: Ketagihan Nonton Drama Korea, Audi Marisa Sampai Lakukan Hal ini)

Menangis tenyata bisa menghasilkan energi listrik.

Para ahli mengamati bahwa kristal lisozim yang ada di air mata akan menghasilkan listrik ketika ditekan.

Kemampuan untuk menghasilkan listrik tersebut disebut piezoelektrik.

Piezoelektrik adalah sifat bahan seperti kuarsa, yang dapat mengubah energi mekanik menjadi energi listrik, atau sebaliknya.

(BACA JUGA: Naysilla Mirdad Jawab Kabar Rencana Foto Pre Wedding Dengan Pengusaha Kaya Roestiandi Tsamanov)

"Kristal lisozim adalah standar emas untuk mengukur piezoelektrik dalam bahan non-biologis," ujar Dr Tofail Syed di Jurusan Fisika Universitas Limerick.

Penelitian ini masih bisa berkembang dan mengalami pembaharuan.

"Penemuan ini mungkin memiliki aplikasi jangkauan yang luas dan berkembang," tambahnya. (*)