Find Us On Social Media :

Kini Jadi Anak Kuliahan, Prilly Latuconsina Malah Senang Diminta Bantuan Kerjakan Tugas

By Way, Jumat, 6 Oktober 2017 | 23:59 WIB

Prilly dengan jaket denim dan sweater dress

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari.

Grid.ID - Memasuki semester pertama kuliahnya, Prilly Latuconsina mengaku sering diajak foto bersama penjaga kantin.

Tidak heran Prilly memang sering tampil di layar kaca sebagai aktris.

Sosok Prilly yang ceria dan genit ketika tampil di layar kaca, membuatnya diajak bercanda oleh dosen-dosen di kampusnya.

"Aku suka dibecanda-becandain sama dosen."

(Baca :  Nggak Nyangka! Bukan Hanya Menunda Kehamilan, Pil KB Ternyata Bisa Bikin Kamu Makin Cantik, Ini Dia 5 Manfaat Lainnya )

"Suka dimintain foto sama ibu-ibu kantin, itu malah lucu sih," ujarnya saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (6/10/2017).

Selain dimintai foto, ia juga sering diminta untuk membantu teman kuliahnya.

"Yang minta bantuan untuk ngerjain tugas juga ada."

"Cuma aku jadinya senang gitu, karena kalau ada orang yang minta tolong ke aku tuh aku senang."

(Baca :  Serunya Vivo V7+ Super Selling Day, Bertabur Hadiah dan Bonus )

"Berarti orang itu melihat aku mampu untuk melakukan itu dan melihat aku bagus," paparnya.

Aktris yang kuliah di London School of Public Relation ini dimintai tolong oleh teman sekampusnya karena dirinya sudah lama berkecimpung di bidang yang ia pelajari.

"Ada beberapa orang yang minta bantuan aku mengerjakan tugas, karena mungkin aku sudah bekerja di bidang ini kan."

"Jadi mereka minta tolong, dan aku senang, karena dipercayakan artinya," jelas Prilly. (*)

(Baca :  Banjir Bonus, Vivo V7+ Bisa Dipesan di Vivo Store dan 7 E-Commerce Terkemuka )