Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Saat ini kain batik memang sudah mulai banyak diminati oleh para pecinta mode di Tanah Air, bahkan juga bisa sampai tingkat Internasional.
Karena itu perlu seorang desainer yang memiliki tangan ajaib yang mampu mengubah kain khas Indonesia ini untuk menjadi sebuah rancangan busana yang indah.
Hal itulah yang dilakukan oleh seorang perancang busana Lenny Agustin yang selalu menggunakan kain khas Nusantara untuk setiap busana rancangannya.
"Bagi aku, Batik hampir sama, sih, dengan bahan tekstil lainnya. Tapi, sebagai orang Indonesia, aku merasa harus bisa membuat batik tampil menjadi busana kekinian sehingga banyak disukai oleh masyarakat termasuk juga anak-anak muda," jelas wanita yang juga merupakan ibu dari tiga orang anak ini.
Tak ada kesulitan bagi seorang Lenny Agustin untuk merancang sebuah kain batik menjadi busana masa kini, karena ia selalu mempelajari dengan baik bagaimana motif batik yang cocok sesuai dengan ciri khas rancangannya.
Dirinya pun selalu memilih batik yang mempunyai motif dan warna yang cerah agar dapat dibuat menjadi sebuah busana yang terlihat playful.
Alasan Lenny selalu menghadirkan busana yang berwarna cerah adalah untuk memberi enegi positif kepada siapa saja yang melihat dan memakai busana rancangannya.
"Aku selalu memilih motif batik yang sesuai dengan ciri khas aku, dan kalau bisa tidak ada unsur yang sakral sehingga tidak dapat kesalahan dalam pemotongan sebuah bahan batik yang aku rancang," jelas desainer yang kerap mengenakan busana model dress di berbagai kesempatan ini.
Yang terpenting adalah, kain batik bisa menjadi sebuah bahan yang tak kalah banyak peminatnya daripada kain-kain yang biasa dipakai oleh merek luar negeri yang kini merajai pasar industri mode Tanah Air. (*)