Find Us On Social Media :

Ingat Pria yang Mengaku Sebagai Nabi Adam? Gini Pengakuan Pengikutnya: Dari Halalkan Hubungan Intim Asalkan Suka Sama Suka, hingga Pencabulan Terhadap Anak

By Aditya Prasanda, Sabtu, 7 Oktober 2017 | 17:06 WIB

Ilustrasi

ES (39) warga sekaligus mantan pengikutnya mengungkapkan fakta-fakta tentang ajaran Sutrisno.

Ia mengatakan jika total ada 19 orang yang menjadi pengikut tetap ajaran Sutrisno.

"Aliran tersebut berdiri pada tahun 2011 berawal dari praktek pengobatan. Kemudian, pasien yang berobat selanjutnya diminta ikut bergabung menjadi pengikutnya," kata ES, Kamis (5/10/2017).

Malas Bersekolah, Lihatlah Apa yang Dilakukan Orang Tua Ini Pada Anaknya

ES mengaku jika pada awal pendirian tempat pengobatan tersebut belum terlihat ada sesuatu yang melenceng.

Baru, pada tahun 2013 tampak ada sesuatu yang salah dalam pengobatan tersebut, salah satunya adalah melakukan hubungan layaknya pasangan suami istri secara bebas.

"Ia mengatakan hubungan intim layaknya suami istri disahkan, jika suka sama suka," jelasnya.

Kepada wartawan, ES juga menceritakan kejanggalan lain yang ada di pengobatan Sutrisno.

Besok Resepsi di Bandung, Inilah 10 Potret Cantik Persiapan, Akad dan Resepsi Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran, Eh...Ternyata Ada Pesan Romantis dari Bella nih..

ES mengungkapkan jika pengikut Sutrisno tidak boleh melaksanakan di masjid, layaknya orang pada umumnya.

Khusus pengikutnya, Sholat Jumat harus dilaksanakan di Kediaman Sutrisno.

Tak hanya Sholat Jumat, namun Sholat Tarawih, dan Sholat Idulfitri dan Iduladha pun harus dilakukukan di kediaman Sutrisno.